FINANCE

Nasabah Bank DKI Bisa Setor & Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Tarik tunai Bank DKI di ATM BCA bisa melalui JakOne Mobile.

Nasabah Bank DKI Bisa Setor & Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCAShutterstock/Tutik_P
27 September 2022
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Bank DKI bekerja sama dengan Bank Central Asia (BCA) dalam rangka memanfaatkan jaringan ATM setor dan tarik tunai (Cash Recycling Machine/CRM) BCA. 

Kerja sama ini juga sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan setor tarik tunai tanpa kartu nasabah Bank DKI. Dengan kerja sama ini, nasabah Bank DKI dapat melakukan setoran dan tarik tunai tanpa kartu di jaringan ATM BCA. Selain memberikan layanan kepada nasabah BCA, jaringan ATM BCA dapat juga dimanfaatkan oleh bank atau institusi keuangan lain sesuai dengan ketersediaan fitur, layanan, dan kebutuhan.  

Kebutuan transaksi tanpa kartu tinggi

ilustrasi ATM bank
ilustrasi bank (unsplash.com/Eduardo Soares)

Direktur BCA Santoso mengatakan, kebutuhan untuk setor dan tarik tunai tanpa kartu di jaringan ATM masih terbilang tinggi karena tidak semua transaksi dilakukan secara digital. 

“Kami menyambut baik kerja sama ini sebagai bagian dari upaya memberikan layanan terbaik, tidak hanya bagi nasabah BCA, tetapi juga nasabah dari bank lain, seperti Bank DKI," kata Santoso melalui keterangan resmi di Jakarta, Senin sore (26/9). 

Dengan adanya kerja sama ini, nasabah Bank DKI dapat memanfaatkan 16.839 jaringan ATM BCA yang tersebar di seluruh wilayah. 

Tarik tunai Bank DKI di ATM BCA bisa melalui JakOne Mobile

Ilustrasi Bank DKI/Shutterstock Farzand01

Related Topics