NEWS

Jurus KADIN Dukung Pencapaian Target Investasi Rp1.400 Triliun

Target investasi 2022 sudah tercapai di angka Rp1.207,2 T.

Jurus KADIN Dukung Pencapaian Target Investasi Rp1.400 TriliunTony Wenas. (dok. pribadi)
26 January 2023
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia mendukung upaya pemerintah dalam mencapai target investasi 2023 sebesar Rp1.400 triliun.

Wakil Ketua Umum Bidang Investasi KADIN Indonesia, Tony Wenas mengatakan, salah satu strategi pencapaian target investasi ini dengan mendukung kebijakan hilirisasi pemerintah dalam meningkatkan nilai tambah di dalam negeri, baik melalui pembangunan smelter maupun ekosistem industri hilir lainnya.

“Sinergi yang lebih kuat melalui public private partnership akan membangun kepercayaan investor, dan yang lebih penting lagi meningkatkan iklim investasi yang lebih sehat sehingga target investasi tahun 2023 bisa tercapai,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Fortune Indonesia, Kamis (26/1).

Tony optimistis investor bisa melihat Indonesia sebagai a-must-to-invest-country untuk menanamkan modal di berbagai sektor, meskipun ancaman resesi global masih terus bergaung di kalangan bisnis dan investasi dunia.

Public Private Partnership

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia (kanan) dan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Tonye Wenas. (Sumber: PTFI)

Kerja sama KADIN dan Kementerian Investasi pada 2022 dalam mempromosikan Indonesia untuk menarik penanaman modal asing (PMA) di berbagai negara adalah salah satu wujud public private partnership yang terjalin. “Kami bekerja sama serta bahu membahu dalam mempromosikan Indonesia sebagai negara destinasi investasi yang strategis,” katanya.

KADIN telah berkunjung ke berbagai negara termasuk Amerika Serikat, Cina, Kanada, Belanda, Jerman, Australia, Uni Emirat Arab, Jepang, dan Korea Selatan bertemu langsung dengan para menteri, CEO dari korporasi global, pelaku pasar, kamar dagang dan industri, hingga calon-calon investor di berbagai negara tersebut untuk menjajaki berbagai peluang investasi.

Selain itu, bersama pemerintah, KADIN juga gencar mempromosikan potensi investasi di Indonesia dalam Presidensi Indonesia pada KTT G20 dan B20 Summit 2022. Dalam ajang tersebut, para investor dunia pun menyamput positif dan B20 Summit di Indonesia pun dianggap sebagai ajang tersukses sejak pertama kali diadakan pada 2010.

Pencapaian 2022

KADIN Indonesia.
KADIN Indonesia. (Kadin.id)

Related Topics