NEWS

Kejar Penyelesaian 2024, Pemerintah Pangkas Target PSN Jadi 200 Proyek

Perubahan jumlah PSN diatur dalam Permenko Nomor 9/2022.

Kejar Penyelesaian 2024, Pemerintah Pangkas Target PSN Jadi 200 ProyekPemasangan Girder Box pada proyek KCJB. (IDNTimes/Hana Adi Perdana)
26 July 2022
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Pemerintah mengubah target PSN yang semula 208 proyek dan 10 program menjadi 200 proyek dan 12 program. Pemangkasan poryek itu dilakukan demi mencapai target penyelesaian Proyek Strategis Nasional (PSN) tahun 2024,

Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang Kemenko Perekonomian, Wahyu Utomo mengatakan, sesuai arahan Presiden Jokowi, jumlah proyek ini akan direvisi dengan penerbitan Permenko Nomor 9 Tahun 2022.

“Ada beberapa proyek yang memang tidak bisa selesai di 2024, sesuai arahan Bapak Presiden kita keluarkan. Tapi ada beberapa proyek yang perlu dimasukkan karena nilai strategisnya tinggi mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah, menyerap tenaga kerja lebih banyak, dan juga meningkatkan daya saing,” ujar Wahyu dalam Media Briefing, Selasa (26/7).

Menurut Wahyu, Permenko Nomor 9 Tahun 2022 akan merevisi Permenko Nomor 7 Tahun 2021. Dalam beleid itu, pemerintah mengeluarkan beberapa proyek dari PSN, menambahkan proyek baru ke dalam PSN, dan menyesuaikan proyek maupun program secara nomenklatur.

Sejumlah proyek yang dikeluarkan dari PSN

Ilustrasi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).
Ilustrasi Kawasan Ekonomi Khusus. (dok. Kemenkeu)

Wahyu menyebut, beberapa proyek yang akan dikeluarkan dari daftar PSN yaitu Bendungan Tiro di Aceh lantaran mendapat penolakan dari masyarakat sekitar. Dikhawatirkan, bila diteruskan justru nanti akan menimbulkan kegaduhan.

PSN lain yang dihentikan adalah proyek Cikarang Bekasi Laut (CBL). "Kajian CBL ini tidak selesai-selesai, maka dari (Kementerian) Perhubungan dan PT Pelindo melihat sebaiknya ini dikeluarkan saja," ujar Wahyu.

Proyek lain yang dikeluarkan dari daftar PSN, kata Wahyu, ialah Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Api-api di Banyuasin, Sulawesi Selatan. Ini dilakukan lantaran pemerintah telah mencabut status Tanjung Api-api sebagai KEK. Sebagai gantinya, pemerintah tengah menyiapkan KEK Tanjung Carat.

Kriteria penetapan PSN baru

Kunjungan Menko Perekonomian ke KEK Galang Batang.
Kunjungan Menko Perekonomian ke KEK Galang Batang (31/1/2020). (kek.go.id)

Related Topics