NEWS

Erick thohir Klaim BUMN Sumbang Sepertiga Pertumbuhan Ekonomi RI

Total aset BUMN sekitar Rp9.000 triliun.

Erick thohir Klaim BUMN Sumbang Sepertiga Pertumbuhan Ekonomi RIMenteri BUMN Erick Thohir saat acara Apresiasi Mitra BUMN Champion di Grha Pertamina, Jakarta, Selasa (10/5).

by Eko Wahyudi

08 August 2022

Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengeklaim perusahaan pelat merah sangat berkontribusi dalam pemulihan ekonomi, termasuk saat perekonomian Indonesia tumbuh 5,44 persen secara tahunan pada kuartal II-2022.

Bahkan, kata Erick, sepertiga dari perekonomian Indonesia merupakan kontribusi dari BUMN. Hal tersebut tergambar dari total aset BUMN yang telah mencapai Rp9.000 triliun pada 2021 atau setara 53 persen dari produk domestik bruto (PDB).

"BUMN punya andil dalam menjaga daya beli masyarakat dengan memberikan lapangan kerja serta berperan dalam memastikan pelayanan masyarakat tetap terjaga dalam masa krisis," kata Erick melalui keterangan tertulis, Senin (8/8).

Dalam hal penciptaan lapangan kerja, katanya, sejumlah proyek besar BUMN seperti proyek peningkatan kilang atau refinery development master plan (RDMP) Balikpapan telah menyerap 19.000 tenaga kerja, demikian juga hilirisasi batu bara menjadi Dimethyl Ether (DME) menyerap 10.000 tenaga kerja.

Sementara itu smelter tembaga Freeport Gresik kata dia menyerap hingga 40.000 tenaga kerja, pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) yang saat ini dikerjakan PT Hutama Karya (Persero) telah mencatatkan penyerapan hingga 200.000 tenaga kerja.

Lalu pembangunan KEK Mandalika melalui InJourney selaku inti dari penyelenggaraan pergelaran internasional MotoGP mampu menyerap 4.500 tenaga kerja lokal dan berhasil memastikan bahwa masyarakat sekitar tidak hanya menjadi penonton, namun juga turut terlibat sejak pembangunan hingga penyelenggaraan event internasional MotoGP dan WSBK.

"Selain itu, BUMN membuka kesempatan berusaha dan mendorong bisnis UMKM antara lain dengan pengembangan pelabuhan Benoa sebagai Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) dan pengembangan Bakauheni Harbour City (HBC) yang dikonsep 100 persen untuk menyokong perekonomian lokal di kawasan sekitarnya," kata Erick.

Kontribusi dalam pemberdayaan

Dari sisi program, dia melanjutkan, beberapa BUMN juga memiliki program untuk mendorong ekonomi kerakyatan. Dia mencontohkan, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) memiliki Program Mekaar yang memfasilitasi pemberdayaan UMKM Perempuan. Program itu membuka 12,7 juta lapangan kerja bagi ibu-ibu pada 2021 di berbagai wilayah dan akan terus didorong hingga mencapai 20 juta nasabah pada 2024.

PT Pupuk Indonesia (Persero) Tbk juga mengambil peran melalui Program Makmur yang merupakan pendampingan budi daya tani melalui ekosistem yang terintegrasi untuk pemberdayaan petani. Program itu hingga kini telah memberdayakan 148.127 hektare lahan bersama 117.995 petani.

Padi UMKM sebagai jembatan untuk mempertemukan UMKM ke dalam ekosistem pengadaan BUMN telah mencapai total nilai transaksi Rp18 Triliun bersama 12.960 UMKM per kuartal II 2022, kata Erick.

BUMN juga turut berkontribusi untuk mencapai target inklusi keuangan nasional sebesar 90 persen pada 2024 melalui Pendirian Holding Ultra Mikro (UMi). Kontribusi Holding UMi untuk mencapai target tersebut adalah 70 persen.

Kontribusi BUMN energi dan transportasi

PT Pertamina (Persero) juga berkontribusi menggerakkan ekonomi melalui program Pertashop yang saat ini telah beroperasi mencapai 5.536 unit, dan BBM Satu Harga mencapai 348 titik yang tersebar di seluruh Indonesia. Berikutnya, PT PLN (Persero) melalui Program Listrik Masuk Desa menyalurkan listrik sehingga rasio desa berlistrik di Indonesiatelah mencapai 99,7 persen.

BUMN Klaster Logistik seperti PT Angkasa Pura (Persero), PT Pelabuhan Indonesia (Persero), PT Kereta Api Indonesia (Persero), kata dia juga tidak ketinggalan mendorong konsumsi masyarakat saat adanya faktor musiman pada kuartal II-2022, yaitu mudik Lebaran. Kondisi ini menurut Erick membuat laba bersih BUMN Klaster Logistik meningkat hampir dua kali lipat secara tahunan.

Dari sektor industri logam dasar nasional, Erick berujar, PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. mengalami peningkatan volume penjualan karena tingginya permintaan luar negeri. Akibatnya pada kuartal I-2022 Krakatau Steel mencatatkan volume penjualan 539.111 ton dan pada kuartal II menjadi 1.165.511 ton.