TECH

6 Cara Mengatasi Whatsapp Web Tidak Bisa Dibuka di Browser

Atasi gagal login.

6 Cara Mengatasi Whatsapp Web Tidak Bisa Dibuka di Browserilustrasi whatsapp bisnis (pexels.com/Anton)
13 April 2023
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

WhatsApp Web merupakan sebuah layanan yang diberikan kepada pengguna yang ingin menggunakan WhatsApp melalui browser, baik melalui Google Chrome, Firefox, dan lain-lain.

Untuk menggunakan layanan ini, Anda harus mentautkan akun WhatsApp pada ponsel dengan WhatsApp Web melalui scan barcode. Dengan begitu, Anda bisa bekerja menggunakan komputer sambil sesekali mengecek WhatsApp pada satu perangkat saja.

Akan tetapi, permasalahan yang sering dialami pengguna adalah munculnya error pada WhatsApp Web. Akun WhatsApp pada ponsel tidak dapat terhubung di komputer, sehingga pengguna tidak bisa membuka WhatsApp Web di browser, termasuk Chrome.

Lantas, bagaimana cara mengatasi WhatsApp Web tidak bisa dibuka di Chrome? Berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan. Simak selengkapnya di bawah ini!

1. Memeriksa jaringan komputer

Cara mengatasi Whatsapp Web tidak bisa dibuka di Chrome pertama adalah dengan memeriksa jaringan atau koneksi internet pada komputer. Bisa jadi saat sedang proses scanning barcode pertama internet Anda kurang baik.

Untuk itu, pastikan komputer Anda telah terhubung dengan koneksi internet yang bagus dan stabil. Cek sambungan WiFi dan PC yang digunakan. Keduanya harus sama-sama memiliki jaringan yang kuat. Jika salah satu atau keduanya ada kendala, tentu akan susah untuk login.

2. Lakukan refresh dan login ulang

Langkah selanjutnya adalah cobalah untuk refresh perangkat Anda. Setelahnya lakukan scanning pada ponsel ke komputer.

Jika Anda masih mengalami kendala, cobalah untuk restart ponsel Anda. Kemudian, masuk kembali. Langkah ini dilakukan agar saat proses scanning WhatsApp berada dalam kondisi normal.

Related Topics