Jakarta, FORTUNE – PT Global Digital Niaga Tbk (Blibli) melalui anak usahanya PT Global Teknologi Niaga (GTNi) meresmikan The New Apple Shop di Indonesia yang berlokasi di dalam multi-brand store Blibli Store Central Park. Lantas, apa bedanya dengan toko Hello milik Blibli yang khusus menjual ragam produk brand Apple?
Director of Retail Operations GTNi, Alvin Harirahardjo, menjelaskan, pelanggan dapat mencoba langsung berbagai produk Apple terbaru dan mendapatkan panduan dari Apple Champion, tenaga ahli terlatih yang siap memberikan edukasi serta rekomendasi personal di toko. Tak hanya itu, setiap pembelian produk Apple di toko ini akan disertai Perlindungan Lengkap hingga 24 bulan secara gratis untuk setiap pembelian perangkat.
“Kami ingin setiap pelanggan merasakan bagaimana pengalaman premium, keahlian, dan ekosistem tepercaya kami berpadu menghadirkan pengalaman berbelanja yang lebih personal, bermakna, dan tentu saja Pasti ORI,” ujar Alvin saat peluncuran Apple Shop di Jakarta, Selasa (11/11).
Ia menyatakan, Apple Shop dirancang untuk memberikan pengalaman yang melampaui sekadar transaksi. Di sini, pelanggan tidak hanya dapat mencoba langsung perangkat Apple terbaru, tetapi juga dapat mengikuti Blibli Masterclass, yaitu sesi interaktif yang membantu pelanggan memaksimalkan potensi perangkat dan ekosistem digital mereka.
Melalui pendekatan ini, Blibli memperluas fungsinya tidak hanya sebagai ritel premium, tetapi juga pusat pembelajaran dan inspirasi digital bagi pelanggan yang ingin mengenal lebih dalam dunia teknologi Apple.