Jakarta, FORTUNE - PT Pertamina International Shipping (PIS) semakin tancap gas untuk mewujudkan visi menjadi perusahaan perkapalan dan marine logistic terkemuka di dunia. Langkah ini dimulai dengan perluasan kantor PIS Asia Pacific (PIS AP) yang berada di Singapura.
PIS Asia Pacific (PIS AP) merupakan anak usaha PIS, yang lahir pada 2018 dan telah menjadi motor utama pendapatan market non captive perusahaan yang terus berkembang setiap tahun. Perluasan kantor ini menjadi tanda kesiapan PIS untuk menjadi salah satu pemain bisnis perkapalan dan marine logistik yang diperhitungkan di kancah dunia.
Kantor PIS AP resmi berpindah ke lantai 32, Gedung Millenia Tower untuk memfasilitasi kebutuhan penambahan pekerja yang lebih banyak seiring dengan meningkatkan permintaan pasar untuk bisnis global PIS.
Dalam inagurasi kantor baru PIS AP ini turut dihadiri oleh Menteri Transportasi Singapura Chee Hong Tat, Duta Besar Indonesia untuk Singapura Suryo Pratomo, Komisaris Utama PIS Mochtar Husein, CEO PIS Yoki Firnandi, dan Direktur Tanker Minyak Mentah dan Minyak Bumi PIS Brilian Perdana.
Seremoni pembukaan kantor PIS AP tersebut juga dihadiri oleh puluhan mitra kerja sama kelas dunia, seperti Petco Trading Labuan Company Ltd, PTT Thailand, Vitol, dan lainnya.
