FINANCE

Rekening Giro: Pengertian, Perbedan, dan Cara Menggunakannya

Cocok bagi Anda dengan aktivitas transaksi yang tinggi.

Rekening Giro: Pengertian, Perbedan, dan Cara Menggunakannyailustrasi rekening giro (pexels.com/cottonbro studio)
15 February 2023
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Rekening giro adalah salah satu produk perbankan yang juga sangat familier digunakan oleh masyarakat. Giro  berupa sebuah simpanan yang bisa Anda tarik dananya sewaktu-waktu.

Sekilas, rekening giro terlihat sama dengan rekening tabungan, yakni sama-sama produk keuangan berupa simpanan. Akan tetapi, rekening giro sangat berbeda dengan rekening tabungan.

Agar lebih memahaminya, simak penjelasan mengenai rekening giro pada artikel di bawah ini.

Apa itu rekening giro?

uang di rekening giro
ilustrasi uang di rekening giro (freepik.com/jcomp)

Current account atau rekening giro adalah sebuah rekening simpanan dari nasabah perorangan maupun badan usaha, berbentuk mata uang asing atau rupiah, serta penarikannya bisa dilakukan kapan saja selama jam kerja.

Semua warga negara Indonesia maupun warga negara asing bisa melakukan transaksi dengan rekening giro. Adapun berbeda dengan rekening lainnya, penarikan uang dapat dilakukan melalui cek atau bilyet giro.

Perbedaan rekening giro dan tabungan

ilustrasi uang
ilustrasi uang (unsplash.com/Dmitry Demidko)

Related Topics