Jakarta, FORTUNE – Pluang resmi meluncurkan fitur Short Options (jual kontrak opsi) untuk perdagangan saham Amerika Serikat. Inisiatif ini menjadikannya sebagai platform pertama di Indonesia yang memfasilitasi perdagangan short options, sekaligus memperkuat posisinya sebagai aplikasi trading multi-aset dengan akses instrumen global.
Peluncuran fitur ini dilakukan di tengah pesatnya pertumbuhan pasar options Amerika Serikat. Dalam lima tahun terakhir, volume transaksi options tercatat meningkat signifikan dan melampaui pertumbuhan pasar saham.
Options Clearing Corporation (OCC) mencatat total volume transaksi options sepanjang 2025 mencapai 15,2 miliar kontrak, sementara Cboe Global Markets menyebut 2025 sebagai tahun dengan tren rekor aktivitas perdagangan options.Dalam lima tahun terakhir, pasar options Amerika Serikat (AS) mengalami pertumbuhan pesat, jauh melampaui pertumbuhan pasar saham. Minat terhadap transaksi options di pasar AS juga semakin meningkat, lembaga kliring Options Clearing Corporation (OCC) mencatat total volume transaksi options di 2025 mencapai 15,2 miliar kontrak.
Director of Marketing & Commercial Pluang Andreas Agung Hendrawan mengatakan bahwa kehadiran short options merupakan respons atas kebutuhan trader Indonesia akan akses strategi global dan perangkat trading yang lebih canggih.
"Kami memahami bahwa trader Indonesia membutuhkan platform dengan perangkat canggih, manajemen risiko yang terstruktur, serta akses ke strategi global dalam ekosistem multi-asset pro workflow. Melalui peluncuran fitur short options, Pluang mempertegas komitmennya sebagai aplikasi investasi terdepan yang terus berinovasi untuk memaksimalkan potensi keuntungan pengguna,” kata Director of Marketing & Commercial Pluang, Andreas Agung Hendrawan, melalui keterangan resmi yang diterima di Jakarta, (24/1).
Andreas menyatakan, inovasi ini menjadikan Pluang sebagai salah satu pionir yang memfasilitasi perdagangan short options di tanah air, sekaligus memperkuat posisinya sebagai aplikasi trading yang komprehensif untuk instrumen Saham Amerika.
