Harga emas hari ini pada Jumat, 21 November 2025 terpantau mengalami tren pelemahan. Emas Antam berada di level Rp2.348.000 per gram, turun Rp16.000 dari hari Kamis (20/11).
Penurunan laju harga emas dipicu oleh pudarnya optimisme penurunan suku bunga The Fed menyusul rilis data ketenagakerjaan Amerika Serikat (AS) untuk September. Dolar AS yang menguat juga menekan harga emas.
Bagi Anda yang ingin berinvestasi emas, simak rincian harga emas terbaru di bawah ini.
