Jakarta, FORTUNE - PT Mayora Indah Tbk (MYOR) sepakat membayarkan dividen final Rp35 per saham untuk tahun buku 2022 atau total senilai Rp782,55 miliar. Hal ini telah diputuskan berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), Selasa (13/6).
Nilai dividen per saham yang akan dibagikan ini mengalami kenaikan sekitar 67 persen dari Rp21 per saham pada 2021. Jumlah dividen final pun bertumbuh dari Rp469 miliar pada tahun buku 2021.
Selain untuk dividen, laba bersih juga dialokasikan sebagai dana cadangan sebesar Rp2 miliar. Adapun, sekitar Rp1,18 triliun akan diperuntukkan sebagai laba ditahan.
Saham MYOR ditutup menguat 1,48 persen di level 2.740 di akhir perdagangan Selasa, setelah bergerak di kisaran 2.690 hingga 2.900 sepanjang hari. Melansir RTI Business, volume transaksinya mencapai 19,03 juta saham, dengan nilai transaksi Rp53,13 miliar dan frekuensi transaksi 6.131 kali. Rata-rata harga saham MYOR hari ini adalah Rp2.791,20.
