Spesifikasi dan Harga Mobil XPeng G6, Intip Bocorannya!

Industri otomotif tanah air akan kedatangan pesaing baru di sektor mobil listrik. Xpeng G6 dikabarkan akan menyapa penggemar otomotif Indonesia.
Mobil SUV listrik tersebut hadir dengan jangkauan luar biasa dan fitur-fitur canggih yang sayang untuk dilewatkan. Mobil tersebut juga memiliki performa tinggi yang dirancang untuk aktivitas di area perkotaan dan menjadikannya pilihan menarik bagi penggemar kendaran listrik di Indonesia.
Penasaran, seperti apa spesifikasi dan harga mobil XPeng G6? Simak ulasannya di bawah ini yang dapat dijadikan bahan pertimbangan.
Performa tinggi
Spesifikasi XPeng G6 diklaim memiliki performa tinggi untuk segmen SUV. Memiliki dimensi panjang 4.753 mm, lebar 1920 mm, dan tinggi 1.650mm, mobil ini memiliki jarak sumbu roda 2.890 mm.
RWD Standar Range mampu menghasilkan 190 kW/258 hp dan 440 Nm. Versi AWD Performance dapat menghasilkan tenaga 350 kW/476 hp dan 660 Nm yang mengesankan.
Bahkan, AWD mampu berakselerasi dari 0 sampai 100 kilometer per jam dalam waktu kurang dari 4 detik.
XPeng merancang model G6 dengan sistem pemanas X-HP3.0 untuk efisiensi energi optimal. Pompa panas menjadi fitur standar, sehingga pengendara dapat bepergian dengan nyaman terlepas dari suhu di luar.
Mengusung desain yang futuristik
Secara keseluruhan, desain mobil SUV listrik satu ini memberikan kesan futuristik dan sporty dengan mengoptimalkan kenyamanan penumpang.
Melalui dukungan platform SEPA 2.0, desain G6 yang aerodinamis memadukan bentuk dan fungsi. XPeng G6 memiliki siluet SUB coupe dengan atap landai yang memberikan getaran lebih modern.
Lampu DRL pada bagian depan dibuat memanjang di atas lampu utama sehingga memberikan kesan futuristik. Pegangan pintunya juga dirancang tersembunyi untuk menjaga tampilannya tetap bersih.
Bagian interiornya dibuat lapang dan memberikan kenyaman maksimal bagi penumpang.
Tidak perlu khawatir merasa lelah selama perjalanan, XPeng G6 dirancang dengan kursi yang dapat diatur dalam 12 posisi dengan sudut maksimal 38,4 derajat.
Selain itu, Anda dapat memanfaatkan fitur ventilasi dan pemanas yang terpasang di kursi depan.
Baterai sudah dilengkapi teknologi fast charging
Dari segi baterai, XPeng G6 menawarkan dua pilihan kapasitas baterai, yaitu 66 kWh dan 87 kWh. Pilihan baterai 66 kWh memiliki jarak tempuh hingga 435 kilometer, sedangkan kapasitas 87,5 kWh mampu melaju sampai 570 kilometer.
Menariknya, spesifikasi XPeng G6 pada bagian baterainya diklaim mampu mengisi data 10 persen sampai 80 persen hanya dalam waktu kurang dari 20 menit.
Dalam hal ini, Xpeng G6 membuka jalan bagi pengisian daya cepat hingga 280 kW sehingga pengendara dapat kembali melanjutkan perjalanan lebih maksimal.
Mobil listrik XPeng ini juga memiliki konsumsi energi yang rendah dan jangkauan hingga 550 WLTP, sehingga menjadikannya pilihan menarik untuk berkendara jarak jauh.
Fitur-fitur canggih menawarkan pengalaman berkendara lebih baik
Tidak hanya spesifikasi XPeng G6 berperforma tinggi, SUV listrik yang akan segera mengaspal di tanah air ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih.
Bagian interiornya telah dilengkapi dengan asisten berbasis AI berupa Xmart OS. Fitur tersebut dapat diakses melalui layar berukuran 10,2 inci.
Lewat kontrol suara “Hai, XPeng”, sistem dapat memahami dan menanggapi perintah kompleks di dalam mobil walaupun tanpa koneksi jaringan.
Fitur hiburan dan kenyamanan lain juga meliputi sistem audio premium 18 speaker dengan data 960 watt, panoramic glass roof, dan ambient lighting.
Pada bagian jok depan, terdapat fitur pengisian daya nirkabel ganda 50W yang dapat dipakai untuk mengisi daya ponsel selama perjalanan.
Teknologi one-pedal driving dan XPilot Assist juga hadir untuk mendukung kenyaman dan keamanan selama berkendara secara maksimal.
G6 telah dibekali dengan ADAS lengkap dan fitur parkir otomatis. Lewat teknologi tersebut, pengendara dapat memilih tempat parkir yang tersedia di layar tengah dengan masuk ke transmisi mundur.
Harga XPeng G6 di Indonesia
Spesifikasi XPeng G6 yang menyajikan performa tinggi didukung ditawarkan dengan harga kompetitif dan menarik di segmennya. Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai harga jual mobil listrik satu ini.
Namun, harga XPeng G6 di Indonesia diperkirakan di bawah Rp600 juta. Dengan harga jual tersebut, XPeng G6 jadi rekomendasi mobil listrik dengan tampilan unik.
Tersedia lima pilihan warna yang dapat dipilih, yaitu Arctic White, Silver Frost, Graphite Gray, Fiery Orange, dan Midnight Black.
Pemesanan XPeng G6 diketahui telah dibuka oleh Erajaya Active Lifestyle. Periode pemesanan berlangsung dari 30 Mei sampai 18 Juni 2025.
Peluncuran resmi model XPeng G6 akan berlangsung sekitar paruh kedua tahun 2025.
Demikian ulasan mengenai spesifikasi dan harga XPeng G6 yang dikabarkan akan segera mengaspal di Indonesia. Tertarik untuk membeli mobil listrik satu ini?