Jakarta, FORTUNE – Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) proyek green energy di Kawasan Industri dan Pelabuhan Internasional (KIPI) di Tanah Kuning-Mangkupadi, Bulungan, ditargetkan selesai sebelum Presiden RI, Joko Widodo berkunjung pada bulan Oktober.
Gubernur Kalimantan Utara, Zainal Arifin Paliwang, menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo berpesan kepada Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, Luhut Pandjaitan. “Beliau (Presiden) meminta kesiapan green energy harus disiapkan secara matang, khususnya di Kaltara,” katanya seperti dikutip web resmi Pemerintah Provinsi kalimantan Utara, pada Kamis (9/9).
Karena itu, kata Gubernur, Luhut mengajak semua stakeholder untuk menyelesaikan progres amdal bersama-sama. “Itu kemarin menjadi indikator penilaian setelah ada penyampaian progres di lapangan dan kami tinggal menunggu informasi dari pusat. Kalau kami optimis KIPI masuk PSN,” ujarnya.