Jakarta, FORTUNE – Pemerintah baru saja meluncurkan dunia metaverse dengan nama “Jagat Nusantara”. Platform virtual tersebut memungkinkan publik untuk mengakses purwarupa Ibu Kota Negara (IKN) dan melakukan interaksi di dalamnya.
“Dengan mengucapkan bismillahirahmanirrahim, pada sore hari ini secara resmi saya luncurkan Jagat Nusantara,” ujar Presiden Jokowi dalam acara peluncuran yang digelar di The Ballroom Djakarta Theater, Jakarta, Jumat (28/10), seperti dilansir dari laman Sekretariat Kabinet.
Dalam kesempatan tersebut, ditampilkan sebuah video yang menunjukkan karakter virtual atau avatar Presiden Jokowi yang mengajak masyarakat untuk memasuki IKN versi digital.
“Masa depan kita mulai dari sini. Selamat datang di Ibu Kota Nusantara. Di sini kita akan berkumpul, berkreasi, bersosialisasi dengan saudara-saudara kita,” katanya dalam video tersebut.
Menurutnya, Jagat Nusantara akan menjadi peluang dan kesempatan untuk berbagi ilmu dan bertemu dengan orang-orang hebat dari seluruh penjuru Indonesia bahkan dunia. Selain itu, metaverse ini memberikan kesempatan untuk memperkenalkan produk-produk kebanggaan Indonesia secara global.
“Ini akan menjadi pengalaman bersama yang seru,” ujarnya.