Jakarta, FORTUNE – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk melakukan transaksi afiliasi berupa pengambilalihan saham PT Sigma Cipta Caraka atau TelkomSigma, anak usaha Telkom dengan segmen bisnis seperti pusat data dan komputasi (cloud). Aksi korporasi ini sebagai bagian dari ikhtiar transformasi Telkom Group.
Dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), manajemen Telkom mengumumkan telah mengakuisisi saham TelkomSigma senilai Rp2,59 triliun, Kamis (28/5). Transaksi ini dilakukan dengan cara penyetoran uang oleh Telkom.
“Dalam rangka penguatan dan transformasi TelkomSigma sesuai rencana strategis transformasi yang merupakan bagian dari strategi grup yang menjadikan TelkomSigma sebagai anak perusahaan Telkom,” demikian pernyataan Direktur Strategic Portfolio Telkom, Budi Setyawan Wijaya, dikutip Selasa (10/5).
Langkah tersebut juga merupakan salah satu inisiatif strategis untuk mengakselerasi TelkomSigma menjadi B2B IT Digital Service Leader Company, menurut Budi.
Sebagai informasi, TelkomSigma merupakan anak perusahaan PT Multimedia Nusantara atau TelkomMetra dengan kepemilikan 100 persen sejak 14 April 2022. Sedangkan, TelkomMetra merupakan entitas usaha dari Telkom dengan kepemilikan sebesar 99,99 persen.
Setelah transaksi afiliasi ini, kepemilikan saham TelkomSigma menjadi 56,39 persen yang dikuasai oleh Telkom dan 43,61 persen dimiliki oleh TelkomMetra.
Dalam situs resminya, TelkomSigma menyatakan diri sebagai perusahaan yang menyediakan empat layanan utama, yakni: pusat data, cloud, system integration, dan managed services. Perusahaan mengeklaim telah memiliki 290 klien di berbagai industri.