TECH

8 Cara Mengatasi Set Top Box yang Susah Sinyal

Banyak cara mengatasi set top box yang susah sinyal.

8 Cara Mengatasi Set Top Box yang Susah Sinyalilustrasi TV analog (pexels.com/Amateur Hub)
02 February 2023
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi Set Top Box yang susah sinyal. Cara ini bisa diterapkan pada Set Top Box (STB) Anda karena karena cukup mudah.

STB kini banyak digunakan masyarakat sejak pemberlakuan Analog Switch Off (ASO) atau suntik mati siaran TV analog. Peralatan ini untuk melengkapi pesawat televisi yang belum siap memproses siaran digital. 

Untuk menikmati siaran TV digital, masyarakat hanya tinggal memasangnya pada TV. Berikut ini langkah-langkah untuk memasang STB yang mudah.

Cara memasang STB ke perangkat TV

  1. Pastikan daerah sudah tersedia siaran televisi digital
  2. Pastikan memiliki antena UHF, yakni antena luar ruangan dan dalam ruangan
  3. Selain itu juga memastikan TV telah dilengkapi dengan set top box DVBT2 untuk menerima siaran TV digital
  4. Setelah TV terhubung, hidupkan perangkat TV dan ubah ke AV. Selanjutnya, pilih opsi pengaturan dan pilih auto scan untuk memindai program siaran TV digital.

Setelah semua langkah diikuti, maka siaran TV digital bisa dinikmati. Namun, ada kalanya pengguna baru STB bingung kenapa perangkat tidak ada sinyal, sehingga tidak bisa menangkap siaran TV digital. 

Bagaimana cara mengatasi Set Top Box yang susah sinyal? Simak pembahasannya berikut ini yang dirangkum dari koransaku.hops.id.

1. Cek setelan Set Top Box yang susah sinyal

Setiap perangkat STB memiliki sistem pengaturan yang berbeda. Sebaiknya sebelum memasang perangkat set top box, Anda membaca buku panduan terlebih dahulu. 

Dalam buku manual tertera lengkap cara memasang perangkat sesuai tipenya. Pastikan juga Anda membeli peralatan STB yang yang sudah bersertifikasi Kominfo.

2. Periksa semua kabel dan koneksi STB

Langkah berikutnya yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi set top box yang susah sinyal adalah memerikasa semua koneksi antara kotak kabel dan TV.

Berikut ini beberapa tips untuk memeriksa STB.

  1. Periksa port dan bersihkan debu atau kotoran di dalamnya dengan kain microfiber kering atau earbud
  2. Pastikan ujung kedua konektor HDMI dalam keadaan baik, tidak bengkok atau rusak.
  3. Pilih konektor yang ujungnya berlapis emas, seperti kabel Belkin Ultra HD HDMI. Spesifikasi ini mendukung 4K dan audio bitrate tinggi juga. 
  4. Apabila mendapati kabel yang rusak, segeralah diganti.
  5. Pastikan kabel HDMI atau RCA pada perangkat terhubung dengan benar ke port yang ada di TV dan STB.
  6. Setelah itu, Anda bisa menekan tombol "Source" di remot TV dan pilihlah opsi HDMI jika menghubungkan set top box ke TV menggunakan kabel HDMI. 

Apabila cara tersebut berhasil, maka tampilan awal set top box di layar TV akan kembali ke awal dan siap disetel ulang.

Related Topics