Cara Memulai Bisnis Kue Kering Rumahan untuk Pemula

Bisnis sederhana yang menghasilan cuan.

Cara Memulai Bisnis Kue Kering Rumahan untuk Pemula
ilustrasi bisnis kue kering rumahan (unsplash.com/Holly Stratton)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Bagi Anda yang hobi memasak, bisnis kue kering rumahan bisa menjadi ide bisnis yang tepat untuk Anda.

Anda tidak perlu menyewa toko yang besar untuk menjalankan bisnis ini. Anda bisa mulai secara kecil-kecilan dengan berjualan secara online atau menawarkan ke teman dan kerabat terdekat.

Keahlian yang harus Anda butuhkan dalam bisnis ini adalah keahlian khusus, ketelitian, dan kesabaran dalam membuat kue kering.

Kue kering menjadi makanan yang paling dicari pada momen-momen tertentu, seperti Idulfitri, Natal, dan Tahun Baru. Dengan kata lain, penjualan kue kering meningkat pada hari-hari tersebut.

Tak hanya itu, kue kering juga bisa disajikan pada tamu di hari-hari biasa. Melihat hal tersebut, bisnis kue kering rumahan bisa memiliki peluang untuk berkembang.

Lantas, bagaimana cara memulainya? Bagi Anda yang tertarik untuk menjalankan usaha ini, berikut ini cara memulai bisnis kue kering rumahan.

Cara memulai bisnis kue kering rumahan

Berikut ini cara memulai bisnis kue kering rumahan, yakni:

  • Membuat perencanaan bisnis

Cara memulai bisnis kue kering rumahan adalah membuat perencanaan bisnis, seperti produk yang dijual, hal yang membedakan bisnis Anda dengan pesaing, serta strategi dalam menjangkau pelanggan.

Dikarenakan Anda menjalankan usaha ini secara rumahan, Anda bisa berjualan secara online melalui media sosial, e-commerce, atau memanfaatkan fitur marketplace.

Selain itu, Anda bisa mencari kafe atau toko oleh-oleh dan bekerja sama dengan merek agar Anda bisa menjadi penyuplai kue kering di tempat tersebut.

  • Mengurus perizinan

Meskipun bisnis Anda termasuk bisnis rumahan, buka berarti Anda tidak perlu untuk mengurus perizinan. Hal ini sangat penting demi perkembangan bisnis Anda di masa mendatang.

Anda bisa mengurus perizinan skala rumah tangga, yaitu PIRT atau SPP-IRT (Sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga). Jika perlu, Anda bisa mengurus sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) bila memenuhi sejumlah persyaratan.

  • Menyiapkan ruang industri

Langkah selanjutnya yang perlu Anda persiapkan dalam memulai bisnis kue kering rumahan adalah menyiapkan ruang industri. Anda memerlukan ruangan tersendiri yang cukup luas untuk ini. 

Untuk bisnis skala rumahan, Anda bisa memisahkan workspace usaha kue kering dengan dapur yang digunakan untuk masak sehari-hari.

Tidak perlu persiapkan peralatan untuk membuat kue kering, seperti loyang, rolling pin, oven, alat cetak, dan lain sebagainya.

  • Memperhatikan kemasan

Kemasan menjadi bagian terpenting karena dapat menciptakan branding. Anda harus memikirkan apakah menjualnya dalam bentuk toples, kemasan plastik, atau kardus. Selain itu, pikirkan pula unsur estetika kemasan dan fungsionalnya.

Tips sukses bisnis kue kering rumahan

Setelah Anda telah tahu cara memulai bisnis kue kering rumahan, perjuangan Anda tidak sampai disitu saja. Akan ada sejumlah kendala yang bisa saja datang.

Untuk menghadapi situasi tersebut berikut sejumlah tips sukses bisnis kue kering rumahan:

  • Luangkan waktu untuk mengasah kemampuan baking. Anda harus menyempurnakan keahlian Anda dengan mempelajari sejumlah teknik baru, resep baru, hingga berinovasi.
  • Jika Anda memasarkan secara online, terus update konten tersebut agar ramai yang mengikuti.
  • Anda juga bisa membuat kelas baking dengan peserta terbatas agar bisnis Anda bisa lebih dikenal lagi.

Itulah tadi beberapa tips dan cara memulai usaha bisnis kue kering rumahan. Semoga informasi ini bisa membantu Anda, ya.

Related Topics

Bisnis KueIde Bisnis

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Maret 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

17 Film Termahal di Dunia, Memiliki Nilai yang Fantastis
Cara Daftar OpenSea dengan Mudah, Lakukan 6 Langkah Ini
Bahlil: Apple Belum Tindak Lanjuti Investasi di Indonesia
Medco Rampungkan Divestasi Kepemilikan di Blok Ophir Vietnam
Rumah Tapak Diminati, Grup Lippo (LPCK) Raup Marketing Sales Rp325 M
Ada Modus Bobol Akun Bank via WhatsApp, Begini Cara Mitigasinya