Jakarta, FORTUNE - Allianz Indonesia yang membawahi Allianz Life Indonesia, Allianz Life Syariah Indonesia, dan Allianz Utama Indonesia telah memiliki lebih dari 50 ribu agen tenaga pemasar hingga akhir 2025.
Bahkan, Allianz Indonesia memiliki pangsa pasar 24,7 persen untuk premi atau Annualized Premium Equivalent (APE) dari kanal distribusi keagenan. Premi dari jalur keagenan milik Allianz Indonesia juga masih tumbuh 3,3 persen menjadi Rp 1,8 triliun hingga kuartal III 2025.
"Dengan pengembangan profesional yang berkesinambungan dan pemanfaatan digitalisasi yang tepat guna, Business Partner Allianz siap menghadirkan advisori yang relevan dan membangun kepercayaan nasabah secara konsisten," kata Himawan Purnama selaku Chief Agency Officer Allianz Life Indonesia melalui keterangan resmi di Jakarta, Selasa (13/1).
