Ini Syarat jadi Nasabah Prioritas di BCA, BRI dan Bank Mandiri

Saldo minimun nasabah prioritas di atas Rp500 juta.

Ini Syarat jadi Nasabah Prioritas di BCA, BRI dan Bank Mandiri
Ilustrasi Nasabah Kaya/ Shuterstock Khongtam
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Bagi nasabah yang memiliki tabungan jumbo bisa mendaftarkan diri sebagai nasabah prioritas di sejumlah bank nasional. Setelah menjadi nasabah prioritas, tentu kita akan mendapatkan fasilitas dan layanan perbankan ekstra.

Namun demikian, tak sembarangan orang mampu menjadi nasabah prioritas, ada batasan saldo minimum yang dipenuhi kisaran Rp500 juta hingga puluhan miliar rupiah. Bila saldo rekening,giro dan deposito kita sudah memenuhi nilai tersebut, kita bisa mendaftarkan diri ke sejumlah bank seperti BCA, BRI hingga Bank Mandiri. Berikut syarat dan fasilitas yang disajikan oleh ketiga bank tersebut:

Nasabah prioritas BCA saldo minimal Rp500 juta

ilustrasi Bank BCA (dok.BCA)

Pada laman resmi BCA, syarat menjadi nasabah prioritas ialah memiliki rata-rata saldo gabungan 1 tahun minimal Rp 500 juta. Tak hanya itu, untuk menjadi nasabah prioritas, nasabah juga harus mendapatkan undangan khusus dari BCA Prioritas​. Undangan tersebut setelah dilakukan pengecekan saldo dan data nasabah oleh tim BCA.

Nasabah prioritas dari BCA nantinya akan mendapatkan sejumlah fasilitas, antara lain airport lounge access di berbagai bandara di Indonesia. Selain itu, nasabah juga akan mendapatkan layanan khusus di kantor cabang dan layanan unggulan asuransi, investasi reksadana dan obligasi khusus untuk sahabat prioritas.

Nasabah prioritas BRI saldo minimum Rp500 juta

Konter SENYUM/ Dok BRI

Bagi Anda nasabah BRI, minimum saldo yang harus dipenuhi ialah  Rp500 juta yang tergabung dalam produk simpanan seperti tabungan, giro, deposito, investasi dan bancassurance. Selain itu, nasabah juga harus memiliki akun utama jenis Tabungan BritAma.

Fasilitas yang akan dinikmati bagi nasabah prioritas BRI ialah layanan one stop banking, limit transaksi yang lebih tinggi, fasilitas airport lounge, serta advisory service. Tak jarang, kita juga akan diberikan promosi menarik dan hadiah ulang tahun tepat di tanggal ulang tahun.

Syarat nasabah prioritas Bank Mandiri saldo minimal Rp1 miliar

Plaza Bank Mandiri/Dok Istimewa

Sementara itu, Bank Mandiri mensyaratkan nasabah yang ingin menjadi Mandiri Prioritas harus  memiliki dana perseorangan minimal Rp1 miliar sampai dengan Rp20 Miliar.

Dengan jumlah simpanan tersebut, nasabah akan mendapatkan layanan Mandiri Prioritas seperti professional staff, pelayanan khusus di kantor cabang, kemanan data ekstra, superior product offering dan exclusive programs.

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Mengenal Proses Screening Interview dan Tahapannya
Cara Mengaktifkan eSIM di iPhone dan Cara Menggunakannya
Perusahaan AS Akan Bangun PLTN Pertama Indonesia Senilai Rp17 Triliun
SMF Akui Kenaikan BI Rate Belum Berdampak ke Bunga KPR Bersubsidi
Digempur Sentimen Negatif, Laba Barito Pacific Tergerus 61,9 Persen
LPS Bayarkan Klaim Rp237 Miliar ke Nasabah BPR Kolaps dalam 4 Bulan