Mewah dan Berkelas, Ini Deretan Hotel Bintang 7 Terbaik di Dunia

Jadi raja dan ratu semalam dibuai fasilitas istimewa.

Mewah dan Berkelas, Ini Deretan Hotel Bintang 7 Terbaik di Dunia
Burj Al Arab, Dubai. Shutterstock/evenfh
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Menikmati liburan eksklusif dengan fasilitas mewah nan megah di hotel berbintang takkan pernah gagal memberi pengalaman liburan tak terlupakan. Bagi Anda yang menginginkan pengalaman staycation berkelas, 7-Star hotel atau hotel bintang 7 bisa menjadi pilihan Anda untuk memanjakan diri atau bersantai bersama keluarga.

Secara resmi tidak ada peringkat hotel bintang 7 di dunia ini. Istilah 7-Star diciptakan oleh seorang jurnalis yang menghadiri pembukaan Burj Al Arab di Dubai dan merasa standar lima bintang saja tidak cukup. Bahkan, peringkat bintang 5 dapat bervariasi di berbagai negara karena tidak ada standar global untuk peringkat bintang. Bisa dibayangkan betapa megahnya interior dan fasilitas yang tersedia. Dirangkum dari Skyscanner, berikut deretan 7-Star hotel terbaik di dunia yang siap menjadikan Anda raja dan ratu semalam.

7. Laucala Private Island, Fiji

Laucala Private Island, Fiji/Dok. Skyscanner

Hotel bintang 7 terdekat untuk wisatawan Australia juga merupakan salah satu hotel yang paling mahal di dunia. Dimiliki oleh Co-Founder Red Bull, Dietrich Mateschitz, Laucala adalah tempat orang-orang slebritas dunia seperti Oprah Winfrey pergi berlibur dari mata-mata publik.

Laucala Private Island, Fiji adalah pulau terbesar di belahan bumi selatan dan label harga yang lumayan, menjadikannya salah satu tujuan liburan paling eksklusif di dunia.

Pulau ini memiliki 25 villa pribadi untuk disewakan. Jika Anda memiliki US$45.000 sangat direkomendasikan untuk pergi menginap di sini. berbagai kegiatan juga dapat Anda lakukan di pulau ini, seperti mendayung kayak, menaiki kapal selam resor atau golf.

6. Seven Stars Galleria, Milan

Signiel Hotel, Korea Selatan/Dok. Skyscanner

Seven Stars Galleria berada di kota model Milan, Italia. Hotel bintang 7 ini hanya memiliki 20 kamar eksklusif. Tentu Anda harus memesan jauh-jauh hari sebelumnya

Jika Anda dapat kesempatan untuk menginap di sini bakal dilayani seperti raja. Mulai dari makanan yang enak, minuman yang segar sampai referensi lagu pribadi yang bisa dipasang oleh pihak manajemen semua bisa dilakukan sesuka hati. semua itu harus kamu bayar dengan harga sekitar Rp16 jutaan per malam.

5. Signiel, Seoul

Signiel Hotel, Korea Selatan/Dok. Skyscanner

Di urutan kelima ada Signiel Hotel yang berlokasi di Kota Seoul, Korea Selatan. Pemandangan kota yang luas karena ada di lantai yang tinggi menjadi pengalaman tersendiri yang gak bakal terlupakan.

Selain itu ada juga sajian nikmat dari chef yang bergelar bintang Michelin. Untuk semua itu kamu paling gak harus menyiapkan kocek sekitar Rp14 jutaan per malam.

4. Pangu 7 Star Hotel, Beijing

Pangu 7 Star Hotel, Beijing/Dok. Skysnanner

Dilansir dari Sky Scanner, penginapan paling ekonomis yang bisa Anda kunjungi adalah Pangu 7 star hotel di kota Beijing, Cina. Anda hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp3,1 jutaan.

Bangunan hotel ini dibuat oleh perusahaan asal Taiwan yang juga mendesain menara 101 Taipei. Kamar yang tersedia sebanyak 234 ruangan dengan ornamen kebudayaan Ciina klasik yang dikombinasikan dengan gaya glamour Eropa klasik.

Menariknya, yang paling mahal dan dicari bukanlah kamarnya, melainkan Sky Garden yang berada di atap gedungnya. Untuk menyewa selama semalam, Anda harus mengeluarkan uang sekitar Rp1,8 miliaran.

3. Emirates Palace Hotel, Abu Dhabi

Emirates Palace Hotel, Uni Emirat Arab/Dok. Skyscanner

Plesiran ke Abu Dhabi, Uni Emirat Arab tak lengkap jika belum mengunjungi hotel Emirates Palace. Harga per malamnya tak beda jauh dengan Pangu di Cina. Kamar termurah di hotel ini dibanderol seharga Rp3,4 jutaan.

Lokasinya yang dekat dengan pantai menjadi salah satu keunggulan dari Emirates Palace.

Kemewahan interior bangunan semakin lengkap dengan sebuah lampu gantung raksasa yang dihiasi dengan 1000 kristal Swarovski dan mesin minuman dilapisi emas. Bahan dasar bangunannya diimpor langsung dari 13 negara yang berbeda. Emirates Palace menjamin, Anda akan merasakan pengalaman terbaik yang belum pernah dirasakan sebelumnya.

2. Taj Falaknuma Palace, Hyderabad

Taj Falaknuma Palace, India/Dok. Skyscanner

Dibangun pada tahun 1884 Taj Falaknuma Palace adalah satu-satunya hotel bintang 7 di negara asal Mahatma Handhi. Hotel ini didirikan oleh salah satu anggota keluarga kerajaan Nizam Hyderabad, yang merupakan orang terkaya di dunia saat itu.

Bangunan yang sudah berdiri lebih dari 100 tahun ini sangat kental dengan nuansa klasik di desain bangunannya. Kemegahan arsitektur, istana dibangun dalam bentuk kalajengking dengan dua sengatan yang tersebar sebagai sayap dan mencakup replika walnut-clets perpustakaan di Windsor Castle. Di dalam istana fenomenal ini ada sejumlah karya seni yang tak ternilai dan perabotan termasuk chandelier Belgia Osler.

Sekarang hotel ini dikelola oleh Taj Hotel. Hotel ini menawarkan kepada para tamu untuk menaiki kereta kuda klasik saat datang ke hotel dan sambutan dari kelopak mawar yang tersebar. Bagi Anda yang ingin menginap di sini bisa menyiapkan uang minimal Rp8,1 juta per malam.

1. Hotel Burj Al Arab, Dubai

Burj Al Arab/Dok. Jumeirah Group

Duduk di posisi puncak hotel bintang 7 termahal ada Burj Al Dubai yang telah lama menjadi destinasi tujuan para selebritas dunia. Pelayanan di Hotel Burj Al Arab adalah salah satu terbaik di dunia. Sebuah armada properti All-suite dari Phantom Rolls-Royce tersedia untuk menjemput Anda.

Dekorasi di hotel ini adalah dekorasi kelas atas. Dengan lebih dari 21.000 kaki persegi dilapisi emas 24 karat menghiasi furnitur hotel tersebut. Transfer helikopter, iPad berlapis emas dan facial kaviar menjadi standar pelayanan bagi para tamu. Selain itu, disediakan pula beberapa petugas untuk setiap suite.

Pada saat pembukaan harga satu kamar termurah dipatok sekitar Rp340 jutaan per malam. Namun, harga itu udah turun menjadi sekitar Rp125 jutaan untuk kelas termurah

Itulah deretan hotel bintang 7 terbaik dan termahal di dunia. Bagaimana, tertarik untuk coba datang ke sana?

Related Topics

Hotel MewahPerhotelan

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Paylater Layaknya Pedang Bermata Dua, Kenali Risiko dan Manfaatnya
Bidik Pasar ASEAN, Microsoft Investasi US$2,2 Miliar di Malaysia
LPS Bayarkan Klaim Rp237 Miliar ke Nasabah BPR Kolaps dalam 4 Bulan
Bukan Cuma Untuk Umrah, Arab Saudi Targetkan 2,2 Juta Wisatawan RI
BI Optimistis Rupiah Menguat ke Rp15.800 per US$, Ini Faktor-faktornya
Rambah Bisnis Es Krim, TGUK Gandeng Aice Siapkan Investasi Rp700 M