LUXURY

10 Kopi Termahal di Dunia, Ada Dari Indonesia!

Memiliki cita rasa yang unik dan khas

10 Kopi Termahal di Dunia, Ada Dari Indonesia!ilustrasi kopi termahal di dunia (unsplash.com/Nathan Dumlao)
30 October 2023
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Terdapat sederet kopi termahal di dunia yang harganya mencapai belasan juta rupiah per pon atau setara 453,6 gram. Kopi menjadi salah satu minuman yang cukup populer di sejumlah negara.

Ada berbagai varian kopi dengan rasa, aroma dan harga yang berbeda. Semua orang tentu menginginkan cita rasa kopi yang sempurna. Rasa kopi yang lezat tersebut sebanding pula dengan kualitas dan harga yang dibandrol. 

Dilansir therichest.com, terdapat 10 jenis kopi termahal di dunia dengan harga yang fantastis. Simak daftarnya!

1. Yemen Mocha (US$1000)

Kopi termahal di dunia adalah Yemen Mocha dengan harga US$1000 atau sama dengan Rp15,9 juta per pon (kurs Rp15.944).

Kopi ini menjadi salah satu kekayaan sejarah yang ada di Yaman, Saudi Arabia, pada abad ke-15. Kopi ini memiliki cita rasa yang unik, yang mana lebih menonjolkan rasa coklat dan rasa fruity. Rasa yang khas ini menjadikan Yemen Mocha sebagai salah satu kopi terbaik di dunia.

2. Finca El Injerto (US$600)

Finca El Injerto merupakan kopi yang berasal dari Guatemala. Kopi ini tumbuh di ketinggian 2 ribu di atas permukaan laut. Minuman ini memiliki rasa yang manis dan halus, serta berbau bunga melati.

Selain itu, minuman ini juga memiliki rasa kuat dari kulit jeruk dan sedikit buah persik. Rasa halus sangat sempurna untuk mengawali hari. Untuk harganya sendiri berkisar US$600 atau 9,5 juta per pon.

Related Topics