Kemenhub Sediakan Shuttle Bus Gratis Bagi Penonton MotoGP

Bus akan melayani 63.000 penonton MotoGP.

Kemenhub Sediakan Shuttle Bus Gratis Bagi Penonton MotoGP
Pantai Kuta Mandalika. Shutterstock/Cahyadi Sugi
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Dirjen Hubdat), Kementerian Perhubungan akan menyediakan moda transportasi gratis shuttle bus pada penyelenggaraan MotoGP pada 18-20 Maret mendatang. 

Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Budi Setiyadi mengatakan shuttle bus gratis yang akan disiapkan ini akan terbagi menjadi dua, yakni 81 bus untuk melani pengantaran di dalam kawasan Mandalika dan 183 bus sebagai penghubung antar moda.

“Untuk mengakomodir berbagai keperluan, bus ini akan mengangkut para penonton secara gratis,” ucapnya dalam Media Briefing “Dukungan Sektor Transportasi pada Event MotoGP Mandalika 2022 secara daring, pada Rabu (16/2).

Bus gratis yang disediakan akan melayani 63.000 penonton yang diperkirakan datang menyaksikan perhelatan balap motor terbesar di dunia tersebut. 

Kerja sama dengan opeator angkutan lain

Kemebhub akan bekerja sama dengan operator angkutan umum lokal untuk menyiapkan sekitar 278 bus. Moda transportasi ini dipersiapkan secara masif untuk seluruh penonton, yang tidak hanya berasal dari Lombok, namun juga daerah lain di luar pulau Lombok.

Dengan begitu, angkutan umum bisa menjadi tulang punggung bagi angkutan lain yang ada di sekitar Mandalika. 

"Kami harapkan  juga 54 persen penonton akan menggunakan angkutan umum. Nah sisanya, sekitar 46 persen itu bisa diangkut oleh kendaraan angkutan lain, seperti angkot, angkutan online, taksi, dan sebagainya,” ujar Budi.

Pembangunan halte di kawasan Mandalika

Untuk mendukung sistem shuttle bus di dalam kawasan Mandalika, Ditjen Hubad juga akan membangun 4 halte yang ditempatkan di 4 titik krusial integrasi antar-moda. Adapun kapasitas masing-masing halte dapat menampung 15-20 orang dan diperkirakan selesai sebelum bulan Maret.

“Tapi, dengan head way shuttle bus yang cepat, saya kira begitu menunggu, langsung mobil datang, dan langsung berangkat. Ini kami siapakan di sekitar kawasan Mandalika,” kata Budi

Persiapan rekayasa lalu lintas

Dengan perkiraan penonton yang cukup banyak dan pergerakan lalu lintas yang cukup padat, Kemenhub dan Kepolisian akan menyiapkan manajemen rekayasa lalu lintas yang dapat mengatasi kemacetan sehingga lalu lintas dapat berjalan lancar.

“Jadi, kami mengatur bagaimana pergerakan kendaraan dari satu lokasi ke lokasi lain, termasuk dalam kawasan Mandalika. Di dalam kawasan, yang merupakan area ring satu bisa menggunakan fasilitas angkutan yang disediakan. Jadi, semuanya parkir di luar kawasan tempat kegiatan,” katanya. 

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Mengenal Proses Screening Interview dan Tahapannya
Cara Mengaktifkan eSIM di iPhone dan Cara Menggunakannya
Perusahaan AS Akan Bangun PLTN Pertama Indonesia Senilai Rp17 Triliun
SMF Akui Kenaikan BI Rate Belum Berdampak ke Bunga KPR Bersubsidi
Digempur Sentimen Negatif, Laba Barito Pacific Tergerus 61,9 Persen
LPS Bayarkan Klaim Rp237 Miliar ke Nasabah BPR Kolaps dalam 4 Bulan