Pertamina Hulu Energi Resmi Kuasai 51 Persen Saham Elnusa

Elnusa yakin dapat kerek pendapatan PHE.

Pertamina Hulu Energi Resmi Kuasai 51 Persen Saham Elnusa
Dok. Pertamina
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - PT Pertamina Hulu Energi (PHE) resmi menguasai 51 persen saham PT Elnusa Tbk (ELSA) setelah memperoleh pemberitahuan dari Bursa Efek Indonesia (BEI) atas pembelian 9,9 persen saham yang sebelumnya dimiliki oleh Dana Pensiun Pertamina (DPP).

Dengan keluarnya pemberitahuan pada 1 Desember 2021 itu, PHE resmi pemegang saham mayoritas Elnusa. "Kompetensi dan kapabilitas unggul elnusa telah terbukti mendukung kinerja subholding upstream selama ini," kata Direktur Utama Elnusa, Ali Mundakir dalam keterangan resminya, Jumat (3/12).

Ali melanjutkan, aksi korporasi yang dilakukan oleh PHE ini merupakan bagian dari upaya penguatan dalam pembentukan Subholding Upstream Pertamina serta penyelarasan lingkup bisnis inti pada sektor hulu migas.

Langkah strategis dari PHE juga ini diyakini akan mengokohkan posisi Elnusa sebagai perusahaan nasional jasa energi yang mampu memberikan keuntungan dan oeninfkt nilai layanan untuk klien juga para pemegang saham. 

"Kami memiliki segmentasi bisnis yang lengkap dalam jasa energi mulai dari hulu sampai hilir, dengan demikian kami siap berkolaborasi dan terus bersinergi untuk berperan aktif mendukung Subholding Upstream, Pertamina Group dan KKKS lainnya dalam mewujudkan target peningkatan produksi migas nasional 1 juta BOPD di tahun 2030 mendatang," sambungnya

Bergabung ke PHE

Sebelumnya, sejak November 2020, Elnusa resmi bergabung dalam Subholding Upstream Pertamina setelah mengumumkan bahwa saham yang dimiliki oleh PT Pertamina (Persero) sebesar 41,1 persero dialihkan ke PHE.

Melalui diversifikasi portfolio yang dimiliki ELSA saat ini, mulai dari jasa hulu migas, distribusi dan logistik energi, serta jasa penunjang, Ali optimistjs pihaknya secara penuh dapat mendukung Pertamina Group dalam meningkatkan produksi migas di sektor hulu.

Selain itu, Elnusa juga yakin dapat mendukung ketahanan dan suplai energi ke seluruh negeri melalui pengelolaan dan distribusi BBM dan LPG, khusunya di luar Pulau Jawa.

“Melihat peluang sinergi yang semakin luas di lingkup Subholding Upstream serta kompetensi unggul dan pengalaman Elnusa yang mumpuni, kami semakin optimistis untuk meningkatkan kinerja ke depan menjadi lebih baik lagi," tegasnya.

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Paylater Layaknya Pedang Bermata Dua, Kenali Risiko dan Manfaatnya
Bidik Pasar ASEAN, Microsoft Investasi US$2,2 Miliar di Malaysia
LPS Bayarkan Klaim Rp237 Miliar ke Nasabah BPR Kolaps dalam 4 Bulan
Bukan Cuma Untuk Umrah, Arab Saudi Targetkan 2,2 Juta Wisatawan RI
BI Optimistis Rupiah Menguat ke Rp15.800 per US$, Ini Faktor-faktornya
Rambah Bisnis Es Krim, TGUK Gandeng Aice Siapkan Investasi Rp700 M