Terinspirasi Kepulauan Sulawesi, Klamby Rilis Koleksi Selayar Series

Detail meterialnya memberi kesan ringan dan flowy

Terinspirasi Kepulauan Sulawesi, Klamby Rilis Koleksi Selayar Series
Jajaran koleksi Klamby "Selayar Series" yang terinsipirasi dari kekayaan Sulawesi.
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

JAKARTA, Fortune - Jenama fesyen lokal, Wearing Klamby merilis koleksi terbaru "Selayar Series" yang terinspirasi dari salah satu kepulauan di Sulawesi. Klamby memadukan ragam motif Indonesia dalam balutan desain yang elegan dan modern.

Kata ‘Selayar’ berasal dari nama kepulauan di Sulawesi yang merupakan lokasi Taman Nasional Taka Bonerate. Beberapa taman nasional di Sulawesi yang sedang meningkat popularitasnya di ranah pariwisata, seperti Taman Nasional Taka Bonerate dan Taman Nasional Wakatobi. Kedua taman nasional tersebut memiliki beragam vegetasi floraendemik khas Sulawesi yang kemudian menjadi inspirasi dalam koleksi “Selayar Series”.

“Klamby mengeluarkan koleksi Heritage yang secara eksklusif hanya terdapat di store kami.  Tiga kata yang mendeskripsikan koleksi 'Selayar Series' ini yaitu bright, details & dreamy," kata Founder Klamby, Nadine Gaus di sela peragaan busana Bazaar Fashion Festival, Jakarta, Sabtu (6/8). 


 

Paduan motif dan detail warna

dok. Klamby

Menggunakan ragam material yang terkesan ringan dan flowy, koleksi kali ini memberi ilustrasi mengenai romantisme dalam berpetualang dan menemukan hal hal baru yang menarik.

Koleksi ini terbagi dalam dua sequence, yakni heritage dan signature. Klamby mengeksplorasi sentuhan warna bold seperti lime green, fuchsia dan navy pada koleksi heritage. Sementara untuk koleksi signature didominasi dengan warna abu muda dan soft cream.

Padu padan motif dengan detail embroidery dan embellishment yang cantik yang dikombinasikan bersama teknik laser cut dengan bentuk monogram Klamby, koleksi ini siap ditawarkan bagi pecinta mode Tanah Air.

Koleksi terbaru ini bisa ditemukan di store dan website dengan pengalaman berbelanja yang luxury dan menarik bagi para pelanggan setianya. Klamby juga menghadirkan koleksi signature yang dapat ditemukan di Designer Village yang berlokasi di Ground Floor, Senayan City. 

Saat ini, Klamby memiliki tiga gerai ekslusif di tiga lokasi yakni Pondok Indah Mall 3, Plaza Indonesia dan Supermall Karawaci. Produk Klamby juga bisa ditemukan di sejumlah department store SOGO. 

Ekspansi produk dan bisnis

dok. Klamby

Dalam wawancara dengan Fortune Indonesia beberapa waktu lalu, Nadine mengatakan selain fokus pada fesyen modest, Klamby juga akan merambah pada produk gaya hidup. Segmen produk tersebut tetap mengusung konsep dan nilai budaya Indonesia sebagaimana yang selama ini ditampilkan dalam koleksi modest fashion Klamby.

"Seperti produk fragerence, Klamby akan mengeluarkan produk parfume, merambah dunia beauty, bodycare, kami juga memasuki segmen home, karena kami berharap Klamby ini gak hanya sekedar menjadi kebutuhan modest fashion tapi bisa masuk ke lifestyle konsumen kami," katanya. 

Selain itu, perusahaan berkeinginan bisa memulai ekspansi luar negeri tahun depan yang dimulai dengan ekspor produk modest fashion. Dalam 2-5 tahun ke depan, dia juga berharap jenama ini bisa memiliki 100 gerai cabang di seluruh Indonesia.

"Kita akan lakukan bertahap. Sejauh ini sistemnya mungkin dengan partnership," ujarnya.

Guna menjadikan bisnisnya terus berkelanjutan, perusahaan juga akan fokus membangun infrastruktur dan fasilitas yang bersifat jangka panjang, seperti Klamby Head Quarter, Klamby Studio yang didalamnya ada tim research and development (R&D) hingga werehouse.

"Pabrik itu infrastruktur yang menurut kita sangat baik dilakukan agar Klamby bisa lebih berkesinambungan ke depan," pungkasnya. 

Related Topics

Fesyen MuslimFesyen

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Cara Daftar BRImo Secara Online Tanpa ke Bank, Ini Panduannya
Jumlah Negara di Dunia Berdasarkan Keanggotaan PBB
Erick Thohir Buka Kemungkinan Bawa Kasus Indofarma ke Jalur Hukum
Saat Harga Turun, Edwin Soeryadjaya Borong Saham SRTG Lagi
Lampaui Ekspektasi, Pendapatan Coinbase Naik Hingga US$1,6 Miliar
Mengenal Apa Itu UMA pada Saham dan Cara Menghadapinya