Kinerja Bisnis Melonjak, Insurtech Qoala Fokus Bantu Tenaga Pemasar

Layanan Qoala Plus tumbuh 10 kali lipat.

Kinerja Bisnis Melonjak, Insurtech Qoala Fokus Bantu Tenaga Pemasar
Tirto Utomo, Direktur Bisnis Qoala Plus & Sugeng Purnomo, SVP of Sales and Partnership Qoala Plus. Dok/Qoala
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Qoala berkomitmen untuk senantiasa membantu tenaga pemasar dalam menawarkan asuransi untuk berbagai kebutuhan melalui platform digital. Perusahaan teknologi asuransi itu mengaku bisnisnya melejit berkat peran tenaga pemasar.

Dalam keterangan persnya, Rabu (18/1), Qoala menyatakan Qoala Plus—lini bisnis layanan penjualan asuransi berbasis tenaga pemasar—telah mengalami perkembangan bisnis signifikan dengan pertumbuhan 10 kali lipat pada kurun 2019–2022. Kinerja tersebut diklaim ikut membantu Qoala mendapatkan pendanaan terbesar di Asia Tenggara sebesar Rp1 triliun tahun lalu.

Direktur Bisnis Qoala Plus, Tirto Utomo, mengatakan lini bisnisnya dalam tiga tahun terakhir telah menjadi platform digital penjualan asuransi berbasis tenaga pemasar. Platform tersebut mengoptimalkan pelayanan lewat aplikasi ramah pengguna yang mampu mempercepat proses verifikasi, penerbitan polis, dan bantuan penanganan klaim.

Kemudahan ini membantu tenaga pemasar—atau yang disebut Mitra Qoala Plus—memperoleh penghasilan dengan waktu fleksible. 

“Qoala Plus didirikan sebagai solusi yang memberikan kemudahan bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia untuk bisa memasarkan dan memperoleh asuransi secara lebih mudah dan terjangkau. Di tahun ketiga, tujuan ini pun terwujud dengan peningkatan penjualan asuransi tiap tahunnya dan peningkatan jumlah tenaga pemasar Qoala Plus di seluruh Indonesia,” kata Tirto.

Dalam setahun terakhir, Qoala Plus telah menggandeng lebih dari 60.000 tenaga pemasar, katanya. Saat ini, Qoala Plus telah memiliki lebih dari 20 kota operasional di seluruh Indonesia.

Inovasi teknologi

Ilustrasi insurtech. (Shutterstock/Panchenko Vladimir)

Qoala Plus menawarkan 34 jenis produk asuransi yang berbeda, dan sejauh ini telah membantu 115.000 proses klaim polis, ujarnya.

Kerja sama telah ditautkan dengan dengan mitra asuransi terutama dari korporasi multinasional hingga lokal, seperti Zurich Insurance, Great Eastern Life Indonesia, KB Insurance, Asuransi MAG, Asuransi Sinar Mas, dan Tugu Insurance. 

SVP of Sales and Partnership Qoala Plus, Sugeng Purnomo, menyatakan Qoala Plus bekerja sama dengan PT Mitra Jasa Pratama untuk menjadi penyedia beragam produk asuransi. Perusahaan tersebut akan membangun jaringan pemasar yang lebih mandiri dan berkinerja baik di seluruh kota dan wilayah Indonesia.

“Ke depannya, diharapkan Qoala Plus mampu tampil dominan melalui keunggulan operasional dan penawaran yang berbeda serta hubungan yang lebih strategic dengan para mitra asuransi,” ujarnya. 

Magazine

SEE MORE>
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023

Most Popular

Cara Daftar BRImo Secara Online Tanpa ke Bank, Ini Panduannya
Cara Cek Sertifikat Tanah secara Online, Tak Usah Pergi ke BPN
Jumlah Negara di Dunia Berdasarkan Keanggotaan PBB
Erick Thohir Buka Kemungkinan Bawa Kasus Indofarma ke Jalur Hukum
Daftar Emiten Buyback Saham per Mei 2024, Big Caps!
Pengamat Perkirakan Penerapan Teknologi AI di Apple Menyasar SIRI