10 Aplikasi Penunjang Ibadah Puasa Terbaik 2023

Maksimalkan ibadah puasa Anda.

10 Aplikasi Penunjang Ibadah Puasa Terbaik 2023
ilustrasi aplikasi penunjang ibadah puasa di handphone (unsplash.com/Mert Kahveci)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Selama bulan suci Ramadan, umat Islam diwajibkan untuk berpuasa selama sebulan penuh. Tahukah Anda bahwa terdapat sejumlah aplikasi di handphone yang dapat membantu kelancaran ibadah Anda?

Ada berbagai aplikasi penunjang ibadah puasa bisa membantu Anda untuk dapat beribadah secara maksimal, mulai dari jadwal salat, panduan salat tarawih, dan lain sebagainya.

Bagi Anda yang ingin melancarkan ibadah di bulan Ramadan, berikut ini terdapat 10 rekomendasi aplikasi penunjang ibadah puasa 2023 yang bisa Anda unduh di HP. Selengkapnya di bawah ini!

1. Panduan Tarawih dan Doa Ramadan

Rekomendasi aplikasi penunjang ibadah puasa pertama adalah Panduan Tarawih dan Doa Ramadan. Aplikasi ini sangat cocok bagi Anda yang masih bingung dengan tata cara salat sunah Tarawih sendirian maupun berjamaah.

Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi dengan panduaan doa yang bisa Anda pajatkan selama bulan suci Ramadan.

2. Muslim Pocket Ramadan

Muslim Pocket Ramadan merupakan aplikasi yang menyediakan jadwal salat maupun jadwal puasa selama Ramadan. Kedua jadwal tersebut bisa menyesuaikan dengan waktu serta lokasi keberadaan Anda.

Aplikasi Muslim Pocket Ramadan juga didukung dengan fitur e-book Al Quran dan terjemahan, serta petunjuk arah kiblatnya. Terdapat pula kalender hijriah yang dapat memandu Anda untuk menentukan jadwal puasa dan lebaran.

3. Amalan Bulan Ramadan

Aplikasi penunjang ibadah puasa lainnya adalah Amalan Bulan Ramadan. Anda akan menemukan berbagai konten edukasi mengenai Ramadan di dalamnya, seperti keutamaan puasa, hukum puasa, dan lain sebagainya.

Konten-konten yang disajikan sangat sesuai bagi Anda yang ingin melaksanakan ibadah secara lebih khusyuk dan fokus.

4. Muslim Mate

Muslim Mate merupakan aplikasi yang berisikan jadwal salat selama bulan Ramadan. Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur arah kiblat beserta informasi masjid terdekat dari lokasi Anda. 

Terdapat juga fitur kalender hijriah yang membantu Anda untuk mengetahui jadawal puasa Ramadan beserta hari raya Idul Fitri.

5. Ayo Puasa

Ayo Puasa bisa membantu Anda dalam menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadan lebih maksimal, mulai dari fitur kalender hijriah, e-book fikih puasa, dan lain sebagainya.

Aplikasi ini juga bisa digunakan selain bulan Ramadan karena dilengkapi dengan informasi puasa sunnah lainnya, seperti puasa Senin dan Kamis, serta puasa bulan Syawal. 

6. Jadwal Kajian Sunnah Indonesia

Aplikasi penunjang ibadah puasa yang bisa Anda unduh secara gratis pada ponsel adalah Jadwal Kajian Sunnah Indonesia. Seperti namanya, aplikasi ini akan memberikan Anda informasi mengenai masjid mana saja yang memiliki majelis ilmu.

Dengan begitu, Anda bisa mengisi waktu puasa Anda dengan hal-hal positif serta mendapatkan pahala dengan mengikuti kajian.

7. Umma

Umma merupakan aplikasi yang memiliki sejumlah fitur untuk membantu Anda selama beribadah di bulan Ramadan, mulai dari fitur baca Al Quran, adzan, arah kiblat, jadwal solat, dan lain sebagainya.

8. Hi Muslim

Aplikasi lainnya yang dapat menemani Anda selama Ramadan adalah Hi Muslim. Aplikasi ini berisikan jadwal ibadah, kutipan bijak, hingga kuis-kuis islami.

Selain itu, terdapat fitur lokasi masjid yang dapat memandu Anda untuk menemukan masjid terdekat saat sedang bepergian.

9. Dzikir dan Doa- Quran dan Sunnah Ramadhan

 Dzikir dan Doa- Quran dan Sunnah Ramadhan menjadi aplikasi yang patut Anda unduh di ponsel. Berisikan doa serta dzikir yang bisa Anda lantunkan selama Ramadan, aplikasi ini dapat menjadi penunjang ibadah puasa. Selain itu, tersedia fitur audio yang mempermudah Anda untuk menghafalkan doa.

10. Muslim Pro

Muslim Pro bisa menjadi aplikasi yang membantu Anda selama Ramadan. Dilengkapi dengan berbagai fitur menarik, seperti Waktu Berpuasa, Tasbih, serta Lokasi Rumah Makan yang Halal.

Itulah tadi sejumlah aplikasi penunjang ibadah puasa yang bisa Anda gunakan. Semoga informasi ini bisa membantu Anda untuk memaksimalkan ibadah Anda selama Ramadan.

Magazine

SEE MORE>
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023

Most Popular

Cara Membuat Akun PayPal dengan Mudah, Tanpa Kartu Kredit!
UOB Sediakan Kartu Kredit Khusus Wanita, Miliki Nasabah 70 ribu
Kelas BPJS Kesehatan Dihapus tapi Iuran Tetap Beda, Seperti Apa?
IBM Indonesia Ungkap Fungsi WatsonX Bagi Digitalisasi Sektor Keuangan
Survei BI: Tren Harga Rumah Tapak Masih Naik di Awal 2024
Saksi Sidang Kasus Korupsi Tol MBZ Sebut Mutu Beton Tak Sesuai SNI