Cara Transfer Chat Pakai QR Code, Fitur Terbaru WhatsApp!

Memindahkan riwayat obrolan jadi lebih cepat!

Cara Transfer Chat Pakai QR Code, Fitur Terbaru WhatsApp!
ilustrai Whatsapp (unsplash.com/Christian Wiediger)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Baru-baru ini WhatsApp memiliki fitur terbaru yaitu transfer chat pakai QR code atau kode QR. Hal ini disampaikan langsung oleh CEO Meta, Mark Zuckerberg, melalui akun Facebook resminya pada Jumat (30/6/2023).

Fitur tersebut memudahkan pengguna untuk memindahkan riwayat obrolan dari ponsel lama ke ponsel baru. Cara ini diyakini lebih aman dibanding metode lainnya.

Lantas, bagaimana cara transfer chat pakai QR code tersebut? Simak penjelasannya pada artikel berikut ini.

Fitur terbaru WhatsApp

ilustrasi Whatsapp (pexels.com/Anton)

Diinfokan melalui akun Facebook resmi milik Mark Zuckerberg, WhatsApp kini memiliki fitur terbaru yang memungkinkan pengguna untuk memindahkan riwayat obrolan ke perangkat baru dengan sistem operasi yang sama secara cepat dan aman. 

Tak hanya sekedar riwayat obrolan, tapi juga riwayat media akan tersimpan tanpa perlu Anda keluar dari aplikasi.

Mengutip thestatesman.com, pihak WhatsApp mengklaim bahwa cara ini lebih aman dibandingkan Anda menggunakan aplikasi tambahan lainnya. Alasannya karena pada proses transfer diautentifikasi menggunakan kode QR dan data dienkripsikan dan dibagikan hanya melalui dua perangkat itu saja.

Cara ini juga lebih cepat dibandingkan Anda harus memulihkan atau melakukan bakcup riwayat obrolan. Anda juga bisa men-transfer file dengan ukuran yang terlalu besar.

Cara transfer chat pakai QR code

ilustrasi transfer chat di Whatsapp (facebook.com/Mark Zuckeberg)

Sebelum Anda melakukan transfer chat, pastikan kedua perangkat terhubung ke WiFi yang sama dan mengaktifkan GPS. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi WhatsApp di ponsel lama
  2. Klik ikon titik tiga di atas
  3. Pilih menu Pengaturan atau Settings
  4. Pilih menu Obrolan atau Chats
  5. Gulir ke bawah dan klik opsi Transfer Obrolan atau Transfer Chats
  6. Ambil ponsel baru Anda dan login menggunakan nomor Anda
  7. Pilih Lanjutkan atau Continue 
  8. Scan QR code yang muncul di ponsel baru ke ponsel lama
  9. Tunggu beberapa saat dan chat akan langsung berpindah ke ponsel baru.

Itulah tadi cara transfer chat pakai QR code di WhatsApp secara aman. Dengan begitu, riwayat obrolan, termasuk pesan dan media akan berpindah secara langsung. Sangat mudah bukan? Selamat mencoba fitur terbaru WhatsApp!

Magazine

SEE MORE>
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023

Most Popular

Cara Membuat Akun PayPal dengan Mudah, Tanpa Kartu Kredit!
UOB Sediakan Kartu Kredit Khusus Wanita, Miliki Nasabah 70 ribu
Kelas BPJS Kesehatan Dihapus tapi Iuran Tetap Beda, Seperti Apa?
IBM Indonesia Ungkap Fungsi WatsonX Bagi Digitalisasi Sektor Keuangan
Survei BI: Tren Harga Rumah Tapak Masih Naik di Awal 2024
Saksi Sidang Kasus Korupsi Tol MBZ Sebut Mutu Beton Tak Sesuai SNI