Daftar Situs Terlarang dan Paling Berbahaya, Jangan Dibuka!

100 situs paling berbahaya

Daftar Situs Terlarang dan Paling Berbahaya, Jangan Dibuka!
ilustrasi hacker (unsplash.com/freestocks)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Terdapat sejumlah situs terlarang yang paling berbahaya di internet. Ini merupakan sebuah peringatan bagi Anda para pengguna internet untuk tidak sembarangan mengunjungi situs yang tidak dikenal.

Menurut perusahaan software pengamanan data asal Amerika, Norton Symantec, terdapat 100 situs web yang berisi software berbahaya yang bisa menyerang perangkat komputer dan mencuri informasi pribadi.

Sebelum Anda mengetahui situs terlarang apa saja yang tidak boleh diakses, terlebih dahulu ketahui risiko yang ditimbulkan serta cara mencegahnya.

Risiko mengakses situs terlarang

ilustrasi situs terlarang (unsplash.com/luca bravo)

Berikut ini kemungkinan ancaman yang harus diwaspadai saat mengunjungi situs terlarang, antara lain sebagai berikut:

1. Malware Drive-by-Download yang berbahaya

Serangan malware Drive-by-Download bisa terjadi saat Anda sengaja atau tidak sengaja mengunduh sebuah file yang dimuat pada sebuah situs.

Risiko yang akan Anda alami adalah sistem operasi Anda tidak akan berfungsi sebagaimana mestinya, pencurian dan penyebaran data pribadi. 

Untuk menghindari serangan ini, ada baiknya Ana menggunakan browser dan plugin terbaru, serta berhati-hati saat mengunduh file. Jangan sembarangan meng-klik dari sumber yang tidak Anda kenali.

2. Email scam

Penipuan lain yang dilakukan dengan mengirimkan email palsu yang berisi file malware. Bisa dalam bentuk konfirmasi pesanan, undangan, atau tawaran lainnya. Dalam email tersebut, Anda akan diminta untuk meng-klik tautan atau mengunduh file APK yang berbahaya.

Akibatnya, peretas akan mendapatkan email akun Anda termasuk kata sandi, informasi pribadi dan sebagainya.

3. File audio/video/dokumen

Hal lainnya yang dilakukan adalah menyebarkan malware dengan melalui audio dan video yang Anda putar atau mengunduh sebuah dokumen. Untuk itu, sebaiknya tidak mempercayai situs yang tidak dikenal. 

4. Phishing

Kejahatan dunia maya yang sering terjadi adalah phising, bertujuan untuk mencuri informasi sensitif berkaitan dengan keuangan, seperti kartu kredit.

Pelaku akan mengirimkan pesan palsu seolah berasal dari sumber yang terpercaya yang meminta Anda untuk melakukan login. Secara tidak sadar Anda akan memasukkan username dan password yang bisa dibaca oleh pelaku.

Cara untuk mengenali situs yang berbahaya

ilustrasi hacker (unsplash.com/Kevin Ku)

Berikut ini sejumlah cara yang bisa memandu Anda untuk mengetahui apakah situs tersebut bisa dipercaya atau dari situs terlarang:

1. Memeriksa sertifikat SSL

Situs web yang memiliki sertifikat SSL atau HTTPS biasanya aman untuk diakses karena lulus uji validitas. Anda bisa memeriksa melalui URL dan terdapat ikon gembok hijau di addres bar.

Hindari untuk mengakses URL yang menggunakan HTTP dan jangan memasukkan informasi pribadi melalui situs tersebut.

2. Memeriksa ejaan

Cek kembali nama website tersebut. Ppara peretas biasanya membuat nama situs mirip dengan aslinya. Misalnya Yahoo menjadi yah00.com atau Twitter menjadi tw1tter.com.

3. Periksa keamanan situs web

Anda bisa menggunakan tool yang digunakan untuk memeriksa situs web tersebut apakah aman untuk dijelajahi. 

4. Tidak sembarang mengklik tautan

Hal yang bisa Anda lakukan selanjutnya untuk tidak meng-klik sembarang tautan terlepas dari siapapun yang mengirimkannya.

Daftar situs terlarang

ilustrasi situs terlarang (unsplash.com/Emile Perron)

Norton Symantec menyebut terdapat 100 situs di antaranya memiliki rata-rata 18 ribu ancaman. 40 di antaranya mengandung lebih memiliki 20 ribu ancaman, lebih dari 50 situs berisi pornografi.

Berikut ini sejumlah daftar situs terlarang dan paling berbahaya sebagai berikut:

  • 17ebook.co
  • aladel.net
  • bpwhamburgorchardpark.org
  • clicnews.com
  • dfwdiesel.net
  • divineenterprises.net
  • fantasticfilms.ru
  • gardensrestaurantandcatering.com
  • ginedis.com
  • gncr.org
  • hdvideoforums.org
  • hihanin.com
  • kingfamilyphotoalbum.com
  • likaraoke.com
  • mactep.org
  • magic4you.nu
  • marbling.pe.kr
  • nacjalneg.info
  • pronline.ru
  • purplehoodie.com
  • qsng.cn
  • seksburada.net
  • sportsmansclub.net
  • stock888.cn
  • tathli.com
  • teamclouds.com
  • texaswhitetailfever.com
  • wadefamilytree.org
  • xnescat.info
  • yt118.com

Itulah tadi daftar situs terlarang serta cara mengenalinya. Semoga informasi ini bisa membantu Anda.

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Paylater Layaknya Pedang Bermata Dua, Kenali Risiko dan Manfaatnya
Bidik Pasar ASEAN, Microsoft Investasi US$2,2 Miliar di Malaysia
LPS Bayarkan Klaim Rp237 Miliar ke Nasabah BPR Kolaps dalam 4 Bulan
BI Optimistis Rupiah Menguat ke Rp15.800 per US$, Ini Faktor-faktornya
Saham Anjlok, Problem Starbucks Tak Hanya Aksi Boikot
Rambah Bisnis Es Krim, TGUK Gandeng Aice Siapkan Investasi Rp700 M