Apple Masih Rajai Pasar Ponsel Pintar Dunia

Ditinjau dari kontribusi pendapatan dan laba operasional.

Apple Masih Rajai Pasar Ponsel Pintar Dunia
Apple. (ShutterStock/emka74)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Siapa produsen yang menguasai pasar ponsel pintar dunia? Jawabannya, Apple, yang menyumbang 3/4 dari total laba operasional pasar ponsel pintar pada kuartal II (Q2) 2021.

Berdasar data Counterpoint Research, dikutip Senin (18/10), Apple mencatatkan tren yang jauh lebih stabil selama beberapa kuartal terakhir ketimbang kompetitornya. Oleh sebab itu, Apple dinobatkan sebagai pencetak keuntungan dan pendapatan terbesar di bisnis ponsel seluler.

“Meski kontribusi Apple untuk pengiriman ponsel global relatif kecil (13 persen), perusahaan menyumbang 75 persen laba operasional dan 40 persen total pendapatan industri,” begitu menurut laporan Counterpoint Research.

1. Lebih Rendah dari Q4 2020

Meski kinerja tersebut menunjukkan dominasi Apple di pasar ponsel pintar, itu masih lebih rendah ketimbang pencapaian pada Q4 2020. Saat itu, pangsa pendapatan Apple mencapai 50 persen, naik 28 persen daripada Q3 2020.

“Sementara, keuntungannya saat itu mencapai 86 persen, melonjak 51 persen ketimbang kuartal sebelumnya. (Itu) belum pernah terjadi sebelumnya,” tulis laporan itu, dikutip GizChina.

2. Katalisator Dominasi Apple

Kontribusi pendapatan dan laba Apple menggambarkan kesuksesan seri iPhone 12 yang mendukung 5G. Selain itu, raksasa teknologi itu juga diuntungkan oleh interoperabilitas antarperangkatnya—membuat para pengguna terikat dengan ekosistemnya.

Menurut Counterpoint, “itu dimungkinkan oleh kontrol signifikan Apple atas perangkat keras dan perangkat lunak sehingga melahirkan transfer data yang mulus pada aplikasi antara sejumlah perangkat.”

3. Samsung Produsen Terbesar dari Segi Pengiriman

Jika Apple mendominasi pasar berkat kontribusi pendapatan dan laba operasional, maka Samsung menyabet gelar produsen HP terbesar dari segi pengiriman tahunan. Adapun, Samsung menyumbang 16 persen dari total pengiriman ponsel global pada Q2 2021.

Pada periode yang sama, pasar ponsel pintar dunia mengirimkan 329 juta unit. Lima produsen teratas, yakni Samsung, Xiaomi, Apple, Oppo, dan Vivo. Apple sendiri mengirimkan 48,9 juta unit, naik 30 persen (yoy).

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Astra International (ASII) Bagi Dividen Rp17 Triliun, Ini Jadwalnya
Mengenal Proses Screening Interview dan Tahapannya
Cara Mengaktifkan eSIM di iPhone dan Cara Menggunakannya
Digempur Sentimen Negatif, Laba Barito Pacific Tergerus 61,9 Persen
Perusahaan AS Akan Bangun PLTN Pertama Indonesia Senilai Rp17 Triliun
SMF Akui Kenaikan BI Rate Belum Berdampak ke Bunga KPR Bersubsidi