Lexus Boyong Teknologi Terbaru Plug-in Hybrid Electric di GJAW 2022

NX Hybrid Electric terbaru Lexus siap diluncurkan.

Lexus Boyong Teknologi Terbaru Plug-in Hybrid Electric di GJAW 2022
Lexus NX 350h F Sport/Dok.Lexus
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Mengawali 2022, Lexus menyempurnakan teknologi elektrifikasinya. Teknologi terbaru Lexus dipamerkan di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) pada 12–22 Maret 2022 di Jakarta Convention Center. Bertema The Next Chapter of Intuitive Luxury, Lexus ingin menampilkan wajah baru kepada para penggemarnya.

Hingga kini Lexus telah memperkenalkan lebih dari 30 model mobil listrik(EV)  yang meliputi hybrid, plug-in hybrid, dan battery secara global di lebih dari 90 negara dan kawasan. Bahkan, Lexus berencana untuk memperluas pilihan produk elektrik melalui jajaran EV yang sepenuhnya menggunakan listrik di baterai secara global pada 2030.

Pengembangan teknologi ramah lingkungan

Memasuki era baru Lexus Electrified bertema The Next Chapter of Intuitive Luxury, Lexus memperkenalkan kendaraan berteknologi terbaru, yaitu plug-in hybrid pertama di dunia dengan menggunakan hybrid transaxle yang lebih kompak dan ringan. 

Sistem plug-in hybrid ini diklaim dapat menyajikan efisiensi bahan bakar dan tenaga maksimum. Lexus sedang menyiapkan teknologi anyar ini agar siap diperjualbelikan di pasar premium Indonesia.

Bansar Maduma, General Manager Lexus Indonesia, mengatakan rencana pengembangan teknologi elektrifikasi Lexus dalam menciptakan produk yang ramah lingkungan yang dapat mengurangi emisi gas buang merupakan bentuk komitmen visi elektrifikasi Lexus.

“Hal ini dapat terwujud dengan kolaborasi bersama mitra serta kerja sama dengan pemerintah,” katanya, dalam keterangan resmi, Jumat (11/3).

NX Hybrid Electric siap meluncur

Lexus NX 350h/Dok. Lexus

Pada gelaran Gaikindo Jakarta Auto Week, untuk pertama kalinya Lexus mempersembahkan NX Hybrid Electric yang siap meluncur di pasar luxury Indonesia, melalui The All New Lexus NX 350h F Sport dan The All New NX 350h Luxury. 

“Ini merupakan sebuah momen bersejarah bagi Lexus Indonesia,” kata Bansar.

Dilengkapi dengan Teknologi Lexus Hybrid Electric Drive generasi keempat dengan kombinasi optimal antara tenaga listrik dan bahan bakar, Lexus NX 350h dapat menghasilkan performa berkendara yang ramah lingkungan dan efisiensi lebih maksimal.

"Untuk varian gas, tetap kami sediakan melalui The All New Lexus NX 250 Luxury," ujarnya.

The All New Lexus NX hadir sebagai generasi kedua Compact Luxury SUV Lexus, model ini adalah hallmark yang mencerminkan pembaruan dari segi desain, fitur, dan teknologi Lexus ke depannya.

Melalui beberapa fitur khas, yaitu Lexus Driving Signature, human centered technology, dan limitless design yang mengalami perubahan secara menyeluruh, Lexus telah mendefinisikan ulang model ini menjadi kendaraan yang benar-benar baru yang tidak kurang dari 95 persen suku cadang barunya telah dikembangkan. 

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Mengenal Proses Screening Interview dan Tahapannya
Cara Mengaktifkan eSIM di iPhone dan Cara Menggunakannya
Bidik Pasar ASEAN, Microsoft Investasi US$2,2 Miliar di Malaysia
Perusahaan AS Akan Bangun PLTN Pertama Indonesia Senilai Rp17 Triliun
SMF Akui Kenaikan BI Rate Belum Berdampak ke Bunga KPR Bersubsidi
Digempur Sentimen Negatif, Laba Barito Pacific Tergerus 61,9 Persen