Lapor SPT Tahunan Bisa Online, Wamenkeu Ingatkan Jangan Lewat Tenggat

Baru 6,1 Juta SPT dilaporkan per 14 Maret 2022.

Lapor SPT Tahunan Bisa Online, Wamenkeu Ingatkan Jangan Lewat Tenggat
Suahasil Nazara, Wakil Menteri Keuangan RI. (Dok. Kemenkeu)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara meminta Wajib Pajak (WP) untuk segera melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan sebelum berakhirnya masa pelaporan yakni 31 Maret untuk WP Orang Pribadi dan 30 April untuk WP Badan.

Terlebih, pemerintah telah mempermudah proses pelaporan dengan membuka kanal dari bagi masyarakat yang tak sempat mendatangi kantor pajak, yakni melalui e-Filing, aplikasi e-SPT maupun e-Form.

“Semoga sekarang Ibu dan Bapak, jangan lupa pada bulan Maret, melaporkan pajak pribadi menggunakan e-Filing,” ujarnya dalam Webinar Keamanan Informasi Pusintek di, Selasa (15/3).

Menurutnya, kanal tersebut merupakan bentuk pemanfaatan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi oleh Kementrian Keuangan dalam rangka mempermudah masyarakat untuk melaksanakan kewajibannya sebagai WP.

"Saya juga meminta ibu-bapak, meskipun ada di luar direktorat jenderal pajak mengingatkan semua kerabat, saudara, handai taulan jangan lupa melaporkan SPT Pajak Pribadi di tahun ini. Gunakan e-Filling sudah bisa dilakukan," terangnya.

Suahasil menuturkan, teknologi komunikasi dan informasi di Indonesia meningkat pesat pada 2 tahun terakhir. Termasuk di Kementerian Keuangan yang memiliki peran sentral dalam mengelola perekonomian.

Digitalisasi di kementerian pun ditunjukkan dengan berbagai macam inisiatif, seperti office information dan pelaporan pajak yang sifatnya elektronik, modul penerimaan negara, dan sistem informasi PNBP.

"Kami baru saja bersama beberapa kementerian lain juga meluncurkan Sistem Informasi Mineral dan Batu Bara (Simbara), ada juga Sistem Perbendaharaan Anggaran Negara (SPAN)," tuturnya.

Magazine

SEE MORE>
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023
Fortune Indonesia 100
Edisi Agustus 2023
Driving Impactful Change
Edisi Juli 2023

Most Popular

Astra Otoparts Bagi Dividen Rp828 Miliar, Simak Jadwalnya
IKN Menjadi Target Inovasi yang Seksi bagi Investor Luar Negeri
Pemerintah Sudah Tarik Utang Rp104,7 Triliun Hingga 31 Maret 2024
Museum Benteng Vredeburg Lakukan Revitalisasi Senilai Rp50 Miliar
Pemerintah Realisasikan Rp220 T Untuk 4 Anggaran Prioritas di Q1 2024
ERAL Kolaborasi dengan DJI dan Fujifilm di Kampanye Motion Creativity