Hati-Hati, Kenali Ciri Ini Sebagai Pertanda Ponsel Sedang Diretas
Awalnya, Anda dikirimi pesan singkat berisi file APK.
Jakarta, FORTUNE – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat sebanyak 67,88 persen penduduk Indonesia yang berusia di atas 5 tahun sudah memiliki telepon selular (ponsel) pada tahun 2022. Kendati teknologi semakin berkembang, namun risiko peretasan ponsel pun juga meningkat.
Kejadian penipuan dan penyadapan ponsel marak terjadi beberapa waktu terakhir. Modusnya, pengguna ponsel atau pesan aplikasi dikirim file APK oleh nomor tak dikenal yang terlihat seperti foto dan menjerat korban dan mengakses semua hp untuk dikontrol, sehingga semua data pribadinya pun dicuri.
Oleh sebab itu, Anda perlu mengetahui dan mewaspadai apa saja ciri-ciri sebuah ponsel disadap. Mengutip laman eraspace, berikut ini Fortune Indonesia akan mengulas beberapa ciri yang muncul ketika ponsel diretas.
1. Baterai ponsel cepat habis
Anda perlu mewaspadai jika baterai ponsel mengalami keanehan atau cepat habis secara tidak wajar. Hal ini bisa saja ada aktivitas penyadapan. Perangkat lunak berbahaya dapat berjalan di sistem hp sehingga memungkinkan orang lain mengutak-atik isi dari ponsel yang digunakan.
Oleh sebab itu, kita perlu lebih mengingat lagi pemakaian baterai pada umumnya, sesuai setelan yang biasa kita gunakan. Kemudian, memeriksa aplikasi apa saja yang menghabiskan daya paling banyak. Jika ditemukan sesuatu yang tidak sesuai, kemungkinan kita sedang diretas.
2. Ponsel melambat
Semakin banyak data yang digunakan, semakin lambat perangkat yang kita gunakan. Jika ponsel awalnya baik-baik saja, namun tiba-tiba menjadi melambat dan susah digunakan, bisa jadi ini adalah ciri ponsel disadap dari kejauhan, karena pelaku berusaha mengontrolnya dari jarak jauh.
Hal yang bisa Anda lakukan jika merasa ponsel sedang diretas jarak jauh adalah dengan mengaktifkan mode pesawat. Hal ini akan memungkinkan Anda menangani situasi secara offline sekaligus menghentikan aktivitas jaringan apapun.
Cara lain juga adalah dengan memeriksa aplikasi mana yang menggunakan RAM paling banyak. Dengan begitu, Anda dapat menilai penggunaan aplikasi dengan benar, dan memeriksa apa pun yang tidak benar.
3. Ada bunyi tak wajar
Bila ponsel kita mengeluarkan bunyi aneh dan tidak biasa, seperti suara statis, bisa jadi ini adalah indikator ada yang menyadap ponsel Anda. Cara mengetahui ponsel disadap, yaitu dengan memeriksa suara yang tidak terdengar dengan menggunakan sensor bandwidth suara pada frekuensi rendah.
Sensor bandwidth suara adalah aplikasi pendeteksi kebisingan dari ponsel lain yang dapat digunakan untuk mengukur suara pada perangkat yang berpotensi disadap. Jika terdengar beberapa kali dalam satu menit, maka kemungkinan ponsel kita disadap.
4. Muncul aktivitas mencurigakan
Salah satu cirinya adalah bila aplikasi di ponsel berjalan sendiri, meskipun Anda sedang tak menggunakannya. Hal lainnya adalah ketika tiba-tiba muncul aplikasi aneh di ponsel, padahal tak pernah kita unduh sebelumnya.
Segeralah hapus aplikasi tersebut jika terindikasi sebagai tindak penyadapan. Meskipun kita melakukan hal sesuai untuk mengunduh aplikasi, beberapa scammer pintar menyalin nama dan ikon aplikasi terkenal saat membuat aplikasi palsu.
5. Ada pesan dan panggilan aneh
Hal ini kerap terjadi, ketika tiba-tiba ada pesan dan panggilan aneh yang tidak pernah Anda terima sebelumnya. Umumnya, pengguna akan menganggap ini sebagai spam, gangguan, atau salah sambung. Namun, ini bisa jadi peringatan bahwa ada sesuatu yang salah dengan ponsel Anda.
Indikator lain adalah ketika ada keluarga atau teman yang mengatakan bahwa kita mengirimi mereka teks atau email aneh. Hal ini berarti ponsel yang terinfeksi mencoba menginstal malware di perangkat orang yang dikenal. Kita bisa mengeceknya dengan mengawasi aktivitas apapun yang tidak dikenal.
6. Tagihan data selular meningkat
Jika tagihan ponsel dari provider yang digunakan menunjukkan lonjakan penggunaan teks atau data internet yang luar biasa tinggi, bisa jadi ini tanda lain bahwa seseorang mungkin telah meretas ponsel Anda.
Spyware dan aplikasi jahat lainnya dapat menggunakan paket data seluler untuk melakukan transaksi rahasia mereka tanpa sepengetahuan Anda. Jadi, jika tiba-tiba melihat lonjakan aktivitas data pada tagihan ponsel, maka sebaiknya segera hubungi call center operator untuk meminta bantuan.
7. Saldo rekening dan e-wallet berkurang misterius
Salah satu kerugian yang dialami orang yang ponselnya disadap adalah berkurangnya saldo rekening atau e-wallet yang terhubung di ponsel korban. Pelaku akan menguras habis saldo tersebut untuk melakukan pembelian. Untuk mencegahnya, kita perlu lebih berhati-hati dalam menerima pesan apapun dan menanggapi semua yang dikirimkan.
Demikianlah ulasan tentang ciri-ciri ponsel yang diretas. Semoga berguna dan jangan lupa untuk selalu berhati-hati.