TECH

Google AdSense: Pengertian, Cara Kerja, dan Kelebihannya

Cara sederhana menghasilkan uang dari internet.

Google AdSense: Pengertian, Cara Kerja, dan Kelebihannyailustrasi uang (unsplash.com/Viacheslav Bublyk)
24 October 2022
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

AdSense adalah salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan dari internet. Anda bisa memperolehnya melalui layanan Google AdSense.

Banyak sekali contect creator maupun pemilik website yang mencoba peruntungannya untuk mendapatkan pendapatan melalui internet.

Cara kerja Google AdSense sendiri sebenarnya cukup mudah. Akan tetapi, bagi Anda yang belum pernah memanfaatkan layanan ini, tentu akan sangat membingungkan.

Simak selengkapnya dalam artikel ini, cara kerja Google Adsense yang membuat Anda bisa mendapatkan penghasilan tambahan secara online.

Pengertian Google Adsense

AdSense dari website
ilustrasi AdSense (unsplash.com/rawpixel)

Google AdSense adalah sebuah program periklanan dari Google melalui iklan yang terpampang pada situs pengguna. Adapun cara kerja dari layanan ini berdasarkan Cost Per Click (CPC).

Banyak sekali para pemilik situs di seluruh dunia yang menggunakan layanan ini untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Dilansir laman resmi Google (24/10/2022), AdSense merupakan salah satu cara bagi pengguna untuk mendapatkan uang dari konten yang telah dibuat. 

Iklan yang ditampilkan dapat berupa teks, foto, maupun video yang akan ditempel pada situs Anda. Pihak Google AdSense akan menayangkan iklan sesuai dengan konten situs dan pengunjung Anda.

Google akan membaca melalui cache serta history dari aktivitas pengguna internet tersebut. Apabila pengunjung tersebut memiliki riwayat produk fashion, maka iklan yang akan tampil akan berkaitan dengan produk tersebut.

Biasanya, iklan yang tampil dibayar oleh pengiklan dengan tujuan untuk mempromosikan produk mereka. Melalui layanan ini, produk audiens yang dijangkau akan lebih akurat.

Namun, perlu untuk diingat bahwa setiap pengiklan membayar iklan dengan harga yang berbeda-beda. Hal ini membuat jumlah uang yang Anda miliki dari setiap iklan juga akan tidak sama semuanya.

Perbedaan antara AdSense dan Google Ads

Google AdSense ditujukan bagi Anda yang mengelola situs, blog, maupun forum yang ingin Anda memonetisasi. Iklan akan muncul pada laman produk digital Anda.

Sedangkan, Google Ads diperuntukkan bagi Anda yang ingin mengiklankan produk atau layanan bisnis Anda agar konten tersebut sebagai iklan di berbagai website dan SERP (Search Engine Results Page).

Cara kerja Google AdSense

Google AdSense
ilustrasi Google AdSense (freepik.com/rawpixel)

Related Topics