FINANCE

Mengenal Pinjaman dalam Perbankan: Pengertian, Tujuan, Fungsi & Jenis

Pinjaman mengandung pokok pinjaman dan bunga.

Mengenal Pinjaman dalam Perbankan: Pengertian, Tujuan, Fungsi & JenisIlustrasi pinjaman uang. (Pixabay/Raten-Kauf)
28 October 2022
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Pinjaman termasuk sebagai fasilitas dari perbankan yang dapat dimanfaatkan oleh nasabah perseorangan maupun perusahaan dalam memenuhi pelbagai kebutuhannya. Istilah lain dari pinjaman adalah kredit atau pembiayaan.

Menurut Otoritas Jasa Keuangan (OJK), pinjaman merujuk kepada sejumlah dana yang disediakan oleh bank kepada nasabah dengan pemberian bunga. Nantinya, dana tersebut mesti dilunasi kembali pada waktu yang telah disepakati atau dengan cara mengangsur.

Definisi pinjaman dapat pula ditengok pada Undang-Undang No.10/1998 tentang Perubahan Atas Undang-Undang No. 7/1992 tentang Perbankan. Di dalamnya, kredit atau pinjaman dinyatakan sebagai penyediaan uang atau yang bisa disamakan dengan tagihan berdasarkan kesepakatan atau persetujuan pinjam-meminjam antara bank dengan pihak lain, dan pihak peminjam wajib melunasi utangnya dalam jangka waktu yang ditetapkan dengan pemberian bunga.

Pinjaman adalah fasilitas dana yang diberikan oleh perusahaan pembiayaan, termasuk bank, kepada peminjam dana. Dana tersebut, yang di dalamnya terdapat pokok pinjaman dan bunga pinjanman, dikembalikan melalui metode angsuran.

Tujuan pinjaman

P2P lending adalah layanan pinjaman digital
ilustrasi P2P lending (pexels.com/cottonbro)

Pinjaman maupun kredit ini memiliki pelbagai tujuan, seperti penyediaan dana bagi seseorang untuk memenuhi berbagai kebutuhannya. Selain itu, masih ada beberapa tujuan lain, seperti di bawah ini, seperti dilansir dari laman IDN Times.

  • Bank mendapatkan peningkatan pendapatan dari bunga yang dibayarkan oleh nasabah
  • Perusahaan akan dapat membesarkan modalnya dari pinjaman yang dilakukan
  • Arus pembayaran akan semakin cepat dengan pinjaman
  • Dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan pinjaman yang dilakukan
  • Bisnis atau usaha dapat mendapatkan modal dari pinjaman

Fungsi pinjaman

orang yang sedang memberikan pinjaman syariah
ilustrasi pinjaman syariah (unsplash.com/Towfiqu Barbhuiya)

Related Topics