Anak Usaha Agung Sedayu Gelar Festival Tradisi Bavaria Oktoberfest

Oktoberfest 2023 diadakan di pusat belanja IDD PIK 2.

Anak Usaha Agung Sedayu Gelar Festival Tradisi Bavaria Oktoberfest
Festival Oktoberfest di Townhall, IDD PIK 2. (Fortuneidn/bayu)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Amantara, anak perusahaan Agung Sedayu Group (ASG) menggelar festival Oktoberfest pada 22-23 September 2023 di Townhall, Indonesia Design District (IDD) Pantai Indah Kapuk (PIK) 2.

Director of Operating Units Amantara, Anwar Salim, mengatakan Oktoberfest PIK ini dilaksanakan berdekatan dengan pembukaan IDD yang baru berlangsung pada 16 September kemarin. “Berbagai event yang kami rencanakan seluruhnya dikonsepkan oleh Amantara yang bertujuan untuk meng-highlight berbagai destinasi konseptual di PIK2 termasuk IDD,” katanya dalam keterangan resmi, Jumat (22/9).

Festival Oktoberfest yang berasal dari Bavaria, Jerman ini menjadi wadah untuk memperkenalkan tradisi kuliner dan pertunjukan musik yang unik.

Dengan desain yang menyerupai acara aslinya di Jerman, pengunjung bisa menikmati hiburan berupa penampilan eksklusif band asal Jerman, The Famous 10 Partenkirchner Musikanten; hidangan all you can eat khas Bavaria dari Mama’s German Restaurant, free-flow minuman bir Jerman, König Ludwig Weissbier dan Kaltenberg Royal Lager; maupun jenama bir asli Indonesia, Prost Premium Lager–Orang Tua Group.

Konsep IDD

Indonesia Design District (IDD) PIK 2. (Fortuneidn/Bayu)

Direktur Bisnis Development ASG, Ipeng Widjojo, mengatakan kompleks IDD berkonsep one-stop shopping destination yang juga cocok jadi tempat penyelenggaraan berbagai acara lokal maupun internasional–seperti Oktoberfest. “IDD diharapkan dapat mendukung dan memajukan industri kreatif di Indonesia,” katanya.

Selain Oktoberfest, dalam waktu dekat, IDD juga akan menjadi tempat penyelenggaraan berbagai acara bertaraf internasional seperti pameran seni Indonesia Contemporary Art & Design (ICAD) dan lainnya.

Mega proyek seluas 12,1 hektare dengan konsep semi outdoor ini merupakan Desain dan Lifestyle Ekspo terbesar di Indonesia dengan lebih dari 200 jenama lokal dan internasional ternama, mulai dari produk home living, interior, gaya hidup, hingga karya seni. Selain itu, beragam jenama F&B dan kafe juga hadir untuk melengkapi waktu bersantai para pengunjung.

Terhubung dengan EDC

Indonesia Design District (IDD) PIK 2. (Fortuneidn/Bayu)

Direktur IDD, Soesilawati, menambahkan bahwa kompleks perbelanjaan ini juga terkoneksi dengan Erajaya Digital Complex (EDC). “EDC merupakan sebuah pusat teknologi digital, IOT, gadget dan elektronik terbesar dan terlengkap di Indonesia,” katanya.

IDD dan EDC akan terhubung oleh sebuah koridor penghubung yang juga dilengkapi dengan area festival kuliner atau pasar seni serta kerajinan tangan dari para UMKM lokal diselenggarakan, yang disebut Mandapa. Saat ini, Art Exhibition sedang digelar, mulai dari 16 September – 1 Oktober 2023.

Magazine

SEE MORE>
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024
Change the World 2023
Edisi Desember 2023
Back for More
Edisi November 2023
Businessperson of the Year 2023
Edisi Oktober 2023
Rethinking Wellness
Edisi September 2023

Most Popular

Ekspor Nonmigas April 2024: Logam Mulia Turun, Nikel Naik
Ini Tips Kelola Keuangan Untuk Pasturi yang LDR Antar Negara
Dibayangi Risiko Geopolitik,Ekonomi RI Diprediksi Tumbuh 5,06% di 2024
Riset East Ventures: Kesenjangan Digital RI Turun Meski Spread Naik
Impor Barang Konsumsi Januari-April 2024 Melesat 12,55%, Ini Pemicunya
Ketahui Apa Bedanya Imigrasi dan Bea Cukai, Jangan Keliru!