Baca artikel Fortune IDN lainnya di IDN App
For
You

Gencar Ekspansi, Cimory (CMRY) Dirikan Anak Usaha Baru

Atourin.com/Cimory On The Valley
Atourin.com/Cimory On The Valley
Intinya sih...
  • PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (CMRY) mendirikan anak usaha baru bernama PT Artha Rasa Cimory (ARC) sebagai langkah ekspansi perseroan.
  • PT ARC didirikan di Jawa Barat dengan modal dasar Rp10 miliar, dimana 99% saham dimiliki oleh CMRY dan sisanya oleh Farell Grandisuri.
  • Pendapatan bersih CMRY hingga kuartal III 2025 mencapai Rp1,60 triliun, tumbuh 38,52% dari tahun sebelumnya, dengan penjualan neto mencapai Rp7,87 triliun.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, FORTUNE - PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (CMRY) menlanjutkan rencana ekspansi tahun ini dengan mendirikan entitas usaha baru bernama PT Artha Rasa Cimory (ARC).

Perusahaan yang berlokasi di Jawa Barat ini didirikan dengan modal dasar sebesar Rp10 miliar. Modal tersebut terbagi ke dalam 100 ribu lembar saham, dengan nilai nominal masing-masing saham sebesar Rp100.000.

Dari total modal dasar tersebut, perseroan telah menempatkan dan menyetor penuh sebanyak 25.000 saham dengan nilai keseluruhan mencapai Rp2,5 miliar. Adapun, strutur kepemilikan saham ARC mayoritas dimiliki CMRY dengan 99 persen, dan satu persen sisanya dimiliki Farell Grandisuri.

Manajemen CMRY belum memberikan keterangan lebih detail terkait lini usaha yang akan dijalankan oleh ARC, namun perseroan menjelaskan pendirian anak usaha baru itu dibentuk dengan tujuan untuk menunjang rencana bisnis perseroan dalam jangka panjang.

"Anak perusahaan ini tidak akan berdampak negatif terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan usaha perseroan," jelas Sekertaris Perusahaan CMRY, Dinar Primasari dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (21/1).

Hingga kuartal III 2025, produsen produk konsumen berbasis protein tersebut membukukan laba bersih sebesar Rp1,60 triliun. Angka ini tumbuh 38,52 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp1,16 triliun. Seiring dengan itu, penjualan neto tercatat mencapai Rp7,87 triliun, meningkat 18,63 persen dari Rp6,64 triliun pada kuartal III 2024.

Sementara dari sisi neraca, total aset CMRY di periode Sembilan bulan pertama 2025 sejumlah Rp8,93 triliun, naik dari Rp8,19 triliun pada akhir 2024. Liabilitas meningkat menjadi Rp1,76 triliun dari sebelumnya Rp1,44 triliun, sedangkan ekuitas bertambah menjadi Rp7,16 triliun dari Rp6,75 triliun pada akhir tahun sebelumnya.

Share
Topics
Editorial Team
Ekarina .
EditorEkarina .
Follow Us

Latest in Business

See More

Indonesia Gabung Koalisi Kemajuan Pasar Karbon, Ini Tujuan & Fungsinya

21 Jan 2026, 14:49 WIBBusiness