MARKET

Intip Tips Investasi Saat Inflasi Ala Warren Buffett-Elon Musk

Kedua konglomerat ini memiliki sejumlah trik berinvestasi

Intip Tips Investasi Saat Inflasi Ala Warren Buffett-Elon MuskElon Musk. (Pixabay/Ivan Jesus Rojas)
15 July 2022
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Inflasi tengah membayangi ekonomi global. Berbagai negara meningkatkan suku bunga guna menyiasati laju kenaikan tersebut.

Amerika Serikat (AS) contohnya, sudah mencatatkan inflasi ke level 9,1 persen sebagai imbas kenaikan harga bensin. The Fed pun mengambil sikap hawkish. Negara tetangga seperti Singapura, mengalami perlambatan pertumbuhan ekonomi di bawah proyeksi, yakni 5,4 persen pada kuartal kedua 2022.

Di Indonesia, tingkat inflasi bulan Juni ada di level 0,61 persen, berdasarkan data Badan Pusat Statistik. Secara tahunan, tingkat inflasi indonesia ada di level 4,35 persen.

Menurut Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan, Febrio Kacaribu, angka itu masih lebih moderat daripada negara lainnya.

Kendati demikian, para investor tetap harus berhati-hati di tengah situasi seperti ini. Sebab, menurut Ekonom Senior Mirae Aset Sekuritas, Rully Wisnubroto, Bank Indonesia berpotensi meningkatkan suku bunga acuan dua kali di paruh kedua 2022, masing-masing naik 25 basis poin.

Ditambah lagi, masih ada sejumlah sentimen di luar inflasi seperti fluktuasi harga komoditas dan harga energi. Investor ternama seperti Warren Buffet pun masih berhati-hati menghadapi fenomena kenaikan berbagai harga di pasar.

Untuk itu, sebagai investor, ada sejumlah tips berinvestasi di tengah inflasi ala Warren Buffett dan Elon Musk. Mengutip Market Watch, berikut ulasannya.

Pilih aset yang tepat

Menurut Buffett, lebih baik untuk menanamkan modal di bisnis yang hanya perlu dibeli sekali, sehingga tak memerlukan modal lanjutan. Jadi, ia menyarankan untuk “hindari bisnis apapun yang bermodal investasi besar”.

Ia menyebut, real estat dapat menjadi salah satu opsi investasi di tengah inflasi. Di sisi lain, bisnis utilitas dan rel kereta api disebut sebagai portofolio yang kurang baik di tengah kondisi tersebut.

Investasi di perusahaan dengan produk yang sangat dibutuhkan

Selain mengelola portofolio dengan tepat, Anda juga disarankan untuk berinvestasi pada keterampilan. Sebab, di tengah inflasi, keterampilan sangat krusial demi tetap bisa bertahan.

Kenali apa jenis keterampilan yang sedang banyak dibutuhkan di pasar dan mulai menekuni itu. “Perlindungan terbaik setelahnya, bisnis yang luar biasa, yang produknya tetap dibutuhkan walaupun harga-harga mereka naik,” imbuh Buffett.

Salah satu contoh produk yang dibutuhkan kapanpun adalah mi instan. Indomie, produk milik PT Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP) pun dianggap akan tetap dikonsumsi dalam situasi apapun. Menurut MNC Sekuritas, walaupun harga beberapa produk Indomie naik, mereka meyakini volume penjualan ICBP akan tetap bertumbuh.

Related Topics