MARKET

GoTo Masuk Daftar Indeks LQ45, IDX30, dan IDX80, Saham Menghijau

Saham GOTO menguat 11,8 persen, Kamis (2/6) pagi.

GoTo Masuk Daftar Indeks LQ45, IDX30, dan IDX80, Saham MenghijauLogo GoTo. (PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) masuk ke dalam daftar tiga indeks Bursa Efek Indonesia (BEI), yakni IDX30, LQ45, dan IDX80 melalui lajur cepat (fast entry). Usai masuk ke dalam daftar, saham GOTO pun melesat 11,84 persen pada perdagangan Kamis (2/6) pagi.

Mengacu pada data RTI Business, GOTO berada sementara di Rp340 di akhir sesi pertama hari ini, setelah bergerak di rentang Rp304–Rp346.

Volume saham beredar GOTO telah mencapai 3,17 miliar dengan nilai turnover Rp1,40 triliun. Sementara itu, frekuensi perdagangannya mencapai 61.754 kali. Kapitalisasi pasar GOTO saat ini mencapai Rp402,68 triliun.

Kenaikan ini terjadi di saat IHSG terkoreksi 0,10 persen di penutupan perdagangan sesi pertama hari ini. Di saat bersamaan, sebanyak 270 saham masuk ke zona hijau, 255 zona merah, sedangkan 164 lainnya stagnan.

Pengumuman GOTO masuk tiga indeks BEI

GOTO melantai di BEI, Senin 11 April 2022. (GOTO)

Pada Rabu (1/6), BEI telah mengungkapkan rencana menginput GOTO ke tiga indeks dalam satu waktu, lewat jalur cepat. Masuknya GOTO ke tiga indeks langsung menggeser emiten BUMN karya WSKT dari indeks IDX30 dan LQ4; serta saham HOKI dari IDX80.

Sebelum mengambil langkah tersebut, BEI mengklaim telah menjalankan evaluasi jalur cepat. Hasilnya, rasio free float emiten teknologi itu sudah mencapai 66,4 persen. Artinya, GOTO dinilai bisa menggantikan posisi konstituen lainnya.

Berdasarkan keterangan resmi BEI, keputusan itu bakal efektif berlaku per 8 Juni 2022.

GOTO resmi melantai di bursa sejak 11 April 2022 dengan harga pelaksanaan IPO di level Rp338. Sementara hingga pagi ini, harga saham rata-rata GOTO bertengger di level Rp334,40.