NEWS

Ini Dia Daerah Tujuan Mudik Terbanyak 2024, Awas Kemacetan!

Total ada tiga daerah tujuan terbanyak

Ini Dia Daerah Tujuan Mudik Terbanyak 2024, Awas Kemacetan!Ilustrasi arus mudik lebaran. (Doc: Kemenhub)
26 March 2024
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Setelah berpuasa satu bulan lamanya, momen Idulfitri menjadi hari yang ditunggu-tunggu seluruh umat muslim di seluruh dunia. Ada banyak cara untuk merayakan hari kemenangan tersebut. Pulang kampung dan berkumpul bersama keluarga salah satunya.

Mendekati Lebaran, biasanya ada banyak pemudik dari berbagai kota berbondong-bondong pulang ke kampung halamannya masing-masing. Tidak heran, hampir setiap tahunnya pergerakan masyarakat selama Lebaran meningkat cukup signifikan

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan Badan Pusat Statistik (BPS), ada sejumlah daerah tujuan mudik terbanyak 2024. Bahkan, hasil survei menunjukkan adanya tren peningkatan dari tahun sebelumnya. 

Agar Anda bisa mengantisipasi kepadatan kendaraan, berikut beberapa daerah tujuan mudik yang berpotensi ramai dikunjungi para pemudik.

Potensi peningkatan pergerakan masyarakat

Lewat survei potensi pergerakan masyarakat selama Lebaran 2024 oleh Kemenhub dan BPS serta bersama para akademisi dan pakar, hasilnya menunjukkan adanya peningkatan yang cukup signifikan. 

Tren pergerakan masyarakat diperkirakan akan mencapai angka 71,7 persen atau sebanyak 193,6 juta penduduk yang melakukan perjalanan mudik.

Angka tersebut menunjukkan peningkatan dari Lebaran 2023 yang berada di angka 123,8 juta orang. Artinya, ada peningkatan sekitar 69,8 juta orang di tahun ini. 

Hal tersebut ternyata juga dipengaruhi oleh beberapa faktor, mulai dari sudah tidak adanya Covid-19, peningkatan ekonomi dan hari cuti bersama dibarengi libur sekolah anak. 

Selain itu, peningkatan kuantitas dan kualitas sarana prasarana transportasi hingga kondisi cuaca juga memengaruhi peningkatan tersebut.

Daerah tujuan mudik terbanyak 2024

Berdasarkan hasil survei yang sama, Menhub mengungkap ada beberapa daerah tujuan mudik terbanyak Lebaran 2024 yang akan dikunjungi pemudik. Adapun daftar daerahnya sebagai berikut:

1. Jawa Tengah

Lewat survei yang dilakukan oleh pihak terkait, ada sebanyak 31,8 persen responden, atau setara dengan 61,6 juta masyarakat, yang berencana untuk mudik ke Jawa Tengah. 

Dengan angka tersebut, Jawa Tengah jadi daerah paling banyak pemudik untuk pulang kampung.

Rupanya, sudah dari tahun 2022, daerah Jawa Tengah dan sekitarnya memang sudah menjadi daerah tujuan pemudik tertinggi di Indonesia.

Total ada 19 kota tujuan yang berpotensi akan banyak dikunjungi pemudik, dari Solo, Pekalongan, Klaten, Magelang, Yogyakarta, dan lain sebagainya. 

Untuk menyambut pemudik yang datang, biasanya diadakan simulasi penanganan rekayasa lalu lintas di sekitar daerah Jawa Tengah, mulai dari jalan tol, jalur pantura, hingga jalur selatan yang menjadi jalur favorit pemudik datang.  

2. Jawa Timur

Di peringkat kedua, ada daerah Jawa Timur dengan memperoleh 19,4 persen atau sekitar 37,6 juta orang. Sama seperti tahun 2023 lalu, Jawa Timur memang menjadi daerah tujuan mudik kedua tertinggi dengan 24,6 juta pemudik. 

Ada lima kota yang diperkirakan akan banyak didatangi pemudik, yaitu Malang, Tuban, Madiun, Surabaya, dan Tulungagung.

Dalam mengatasi lonjakan pergerakan masyarakat, Kemenhub saling berkoordinasi dengan Ditjen perhubungan tiap jenis transportasi untuk menghadapi arus Lebaran tahun lalu. 

Selain itu, Pemprov Jawa Timur juga mengadakan program mudik gratis untuk mengurangi kepadatan lalu lintas yang bisa terjadi. 

3. Jawa Barat

Jawa Barat juga masuk ke dalam daftar tujuan mudik terbanyak pada tahun 2024. Ada sebanyak 16,6 persen atau 32,1 juta mengaku akan mudik ke daerah Jawa Barat. 

Dari sejumlah daerah di Jawa Barat, ada tiga kota tujuan yang kerap diramaikan oleh para pemudik. Cirebon, Tasikmalaya, dan Garut menjadi tujuan utama pemudik Jawa Timur.

Related Topics