Tak Punya Utang, Berapa Kekayaan Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD
Dalam LHKPN, keduanya melaporkan tidak memiliki utang.
Jakarta, FORTUNE - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) demi mendampingi Ganjar Pranowo untuk Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.
Kepastian itu disampaikan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam sebuah pengumuman.
Saat berpidato, Mahfud menyoroti demokrasi, penegakan hukum, serta toleransi di tengah keberagaman.
“Bersama Mas Ganjar, saya akan mendedikasikan diri, semua kemampuan saya, ilmu saya, pengalaman saya, ketegasan dan keteguhan sikap saya, serta keberanian-keberanian yang selama ini saya usahakan untuk selalu ditujukan kepada bangsa dan negara Indonesia," kata Mahfud di Kantor DPP PDIP yang disiarkan secara virtual lewat kanal YouTube partai tersebut, Rabu (18/8).
Acara ini dihadiri sejumlah tokoh politik yang tergabung dalam koalisi, seperti Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mardiono, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibyo.
Hadir juga politikus PPP, Sandiaga Uno, di antara sejumlah elit partai anggota tim pemenangan pengusung pasangan Ganjar-Mahfud.
Dalam melihat kiprah politisi, salah satu yang biasanya diangkat adalah jumlah kekayaannya. Dalam kasus pasangan Ganjar-Mahfud, berapa banyak kekayaan mereka?
Total kekayaan Mahfud MD
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disampaikan pada 31 Maret 2023, Mahfud memiliki total kekayaan Rp29.546.144.117.
Dia menguasai 15 bidang tanah dan bangunan dengan total nilai Rp12.060.316.000.
Semua aset yang merupakan hasil sendiri itu tersebar di Sleman, Pamekasan, Surabaya, dan Jakarta Selatan.
Dia juga melaporkan kepemilikan kendaraan bermotor dengan total nilai Rp1.503.000.000. Perinciannya: Toyota Avanza Veloz 2012 senilai Rp120 juta; Toyota Vios 2013 seharga Rp135 juta; Toyota Camry 2017 seharga Rp300 juta; dan Toyota Alphard 2018 seharga Rp900 juta.
Kemudian, sepeda motor Vespa Primavera 150 tahun 2021 seharga Rp45 juta; dan motor Honda 2007 seharga Rp3 juta.
Semua kendaraan tersebut dilaporkan merupakan hasil sendiri.
Mahfud turut melaporkan kepemilikan harta bergerak lain senilai Rp180.500.000, serta kas dan setara kas mencapai Rp15.802.328.117.
Dia juga melaporkan tidak memiliki utang maupun surat berharga dan harta lainnya.
Total kekayaan Ganjar Pranowo
Sementara itu, total kekayaan Ganjar hingga saat ini mencapai Rp15.417.702.482, yang dilaporkan pada 12 September 2023 untuk keperluan laporan pada masa akhir jabatannya sebagai Gubernur Jawa Tengah.
Kekayaan Ganjar didominasi kas dan setara kas senilai Rp7.202.414.732, disusul tanah dan bangunan senilai Rp6.152.426.000.
Tanah dan bangunan miliknya terdiri dari tujuh unit yang tersebar di Purbalingga, Sleman, dan Purworejo.
Aset tanah dan bangunan Ganjar yang paling besar terletak di Sleman dengan luas 1.370 meter persegi/1.500 meter persegi senilai Rp4.777.426.000.
Ganjar juga melaporkan kepemilikan alat transportasi dan mesin senilai Rp1.424.000.000. Salah satu mobilnya berupa Hyundai Ioniq Ev Signature AT 2021 senilai Rp550.000.000.
Serupa dengan Mahfud, Ganjar dalam laporannya tidak mempunyai utang maupun surat berharga dan harta lainnya.