Comscore Tracker
LUXURY

3 Fakta Menarik Museum Kuliner Indonesia di Metaverse

Menghadirkan warisan kuliner dari Sabang sampai Merauke.

3 Fakta Menarik Museum Kuliner Indonesia di MetaverseIlustrasi makanan khas Indonesia. Shutterstock/Ariyani Tedjo

by Desy Yuliastuti

11 March 2022

Jakarta, FORTUNE - Boga Indonesia merupakan warisan budaya yang wajib dilestarikan. Beragam masakan dari berbagai wilayah di Indonesia sejatinya dapat dinikmati oleh anak cucu di belakang hari. Salah satu tempat yang dapat dijadikan rujukan adalah museum.

Lewat kecanggihan teknologi, boga Indonesia akan dikenal lewat jagat metaverse. Apa saja yang menarik tentang museum kuliner Indonesia di metaverse?

Museum kuliner Indonesia pertama di metaverse

Indonesia memiliki museum kuliner pertama, yakni Museum Boga Indonesia, yang hadir dalam bentuk pop up exhibition pada September 2021, di salah satu pusat perbelanjaan ternama di Jakarta Selatan. Museum ini merupakan museum kuliner pertama di Asia Tenggara yang membahas seputar boga sebagai budaya representatif yang kuat.

Museum Boga Indonesia ini menjadi cikal bakal museum kuliner pertama di Indonesia di metaverse. Sama seperti di dunia nyata, museum menjadi tempat pengarsipan kekayaan kuliner Indonesia mulai dari resep, teknik memasak, bahan baku, hingga rempah.

“Dengan tujuan sebagai alat preservasi dan juga edukasi kepada masyarakat, Museum Boga Indonesia akan dihadirkan dengan pendekatan kontemporer. Visi kami adalah untuk melestarikan kebudayaan Indonesia,” kata Santhi Serad, Ketua Yayasan Museum Boga Indonesia, dalam keterangan resmi, dikutip Jumat (11/3)

Ruang virtual 3D yang berkesan

Yayasan Museum Boga Indonesia dan WIR Group bekerja sama menghadirkan Museum Boga Indonesia melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) pada Selasa, 29 Februari 2022.

Museum ini akan dibentuk dalam ruang virtual 3D dan menjadi bagian dari dunia metaverse Indonesia yang diluncurkan pada Presidensi Indonesia dalam G20 November mendatang.

Museum virtual tersebut akan menyajikan informasi seputar makanan khas Indonesia yang dikemas dalam tampilan tiga dimensi yang menarik dan interaktif. Topik-topik seputar hidangan Indonesia masuk ke dalam Museum Boga Indonesia, di antaranya makanan kaki lima dan urban food culture.