FINANCE

Resep Tumbuh Kuat Bank Jago dengan Kolaborasi

Kolaborasi jadi kunci sukses di masa digital

Resep Tumbuh Kuat Bank Jago dengan KolaborasiDirektur Utama Bank Jago, Kharim Indra Gupta Siregar (Dok. Bank Jago)
06 October 2022
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Kolaborasi sudah menjadi keniscayaan, terutama di masa digital seperti sekarang. Bank Jago menjadi salah satu bank digital yang menerapkan resep ini untuk terus bertumbuh positif.

Direktur Utama Bank Jago, Kharim Indra Gupta Siregar, bahkan mengatakan kolaborasi menjadi DNA dari perusahaan. Lalu, apa saja bidang kerja sama yang sudah dijalin Bank Jago hingga mampu menunjukkan kinerja baik?

Kerja sama bidang payment

source_name

Pertama, Bank Jago memperkuat layanannya di bidang payment sebagai bank digital dan menerapkan nilai prinsip life-centricity. Dengan demikian, Jago bisa semakin memudahkan nasabah dalam bertransaksi sehari-hari serta menyediakan produk dan layanan yang berfokus pada kehidupan mereka. GoTo pun dipinang untuk menjadi mitra dengan dua produknya, yaitu GoPay dan GoBiz, karena kehidupan sehari-hari nasabah sudah berada dalam ekosistem digital.

Melalui kerja sama ini, Kharim percaya perusahaan dapat mengintegrasikan produk dan layanan dalam ekosistem digital sehingga nasabah tidak perlu repot-repot mengganti aplikasi untuk bertransaksi. Masing-masing layanan pun tersedia di dalam satu aplikasi Jago untuk digunakan nasabah kapan saja. Sebaliknya nasabah juga bisa mengakses rekening Jago dari berbagai aplikasi digital yang sudah terhubung dengan Jago.

Misalnya pada kolaborasi antara Bank Jago dan GoBiz, para mitra usaha bidang kuliner di GoBiz dapat mengakses layanan perbankan yang disediakan oleh Bank Jago secara seamless. Para mitra usaha yang menggunakan GoBiz dapat membuka rekening Bank Jago dari aplikasi GoBiz dan kemudian mengelola keuangannya secara mudah dan nyaman dengan Kantong Jago.

“Kami membangun partnership dan Bank Jago sebagai tech-based bank mampu embedded in digital ecosystem. The key is collaboration,” ujar Kharim ketika diwawancarai beberapa waktu lalu.

Tak hanya itu, Jago juga membuka pintu kolaborasi dengan berbagai mitra, seperti multifinance, fintech, dan lembaga keuangan lainnya untuk menyalurkan kredit. Sebagai salah satu contoh, perusahaan menggandeng mitra, seperti Carsome Indonesia, Moladin, dan BFI Finance untuk menjangkau sektor penyaluran kredit otomotif di Indonesia. Kolaborasi dengan ekosistem seperti ini dipercaya menjadi cara yang efektif untuk meningkatkan jangkauan penyaluran kredit ke masyarakat.

Berkolaborasi dengan sektor investasi dan pasar modal

source_name

Related Topics