NEWS

Harga Bahan Pokok Turun, Jokowi Harap Daya Beli Menguat Jelang Lebaran

Jokowi berharap penurunan harga barang perkuat daya beli.

Harga Bahan Pokok Turun, Jokowi Harap Daya Beli Menguat Jelang LebaranJokowi usai meninjau Pasar Rawamangun dan Pasar Johar Baru, Rabu (5/4). (Tangkapan layar)
05 April 2023
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut deflasi yang ditandai dengan penurunan harga di sejumlah bahan kebutuhan pokok, diharapkan memperkuat daya beli masyarakat menjelang Lebaran 2023.

Hal ini disampaikan Jokowi, usai meninjau dua pasar di DKI Jakarta, yakni Pasar Rawamangun dan Johar Baru. “Harga justru banyak yang turun, telor turun, daging ayam turun, beras juga turun, kemudian bawang juga turun. Yang naik hanya daging, naik sedikit,” ujarnya dalam keterangan pers, Rabu (5/4).

Penurunan harga ini menurutnya sejalan dengan pemantauan Badan Pusat Statistik (BPS) yang  menunjukkan terjadinya deflasi. “Ini bagus, dalam posisi mau Lebaran, tapi harga-harga turun. Itu yang saya lihat,” katanya.

Penguatan daya beli masyarakat

Presiden Jokowi didampingi Mendag Zulkifli Hasan meninjau harga pangan di Pasar Rawamangun, Jakarta, Rabu (5/4).
Presiden Jokowi didampingi Mendag Zulkifli Hasan meninjau harga pangan di Pasar Rawamangun, Jakarta, Rabu (5/4). (Dok. Setkab)

Jokowi tak menampik bila ada penilaian bahwa deflasi ini juga bisa saja terjadi akibat daya beli masyarakat yang masih kurang. Semua hal menurutnya bisa dilihat dari banyak sisi. “Tapi yang jelas, harga banyak yang turun, ini bagus di situ, sehingga akan memperkuat daya beli rakyat,” katanya.

Apalagi dengan pasokan yang dinilai masih memadai menjelang Idulfitri 2444 Hijriyah. Pasokan maupun harga adalah dua indikator keseimbangan pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat menjelang Hari Raya Lebaran yang identik dengan terjadinya lonjakan harga.

Perlambatan inflasi

inflasi
ilustrasi inflasi (unsplash.com/Markus Spiske)

Related Topics