TECH

Rebranding Goplay ke Everywhere.id, Pengguna Naik 71%

Jaga kualitas streaming dengan AI.

Rebranding Goplay ke Everywhere.id, Pengguna Naik 71%Ilustrasi Everywhere.id di Fasilitas Umum/Dok Everywhere.id
07 December 2023
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Platform Goplay telah melakukan rebranding menjadi Everywhere.id pada September 2023 lalu. Pasca perubahan tersebut, platform streaming tersebut mampu
mencatatkan kenaikan pengguna hingga 71 persen (yoy) dengan lebih dari 13 juta menit interaksi tercatat dalam sebulan. 

Keberhasilan ini didukung oleh penerapan solusi Streaming Langsung Interaktif Agora, membuktikan komitmen everywhere.id dalam memberikan pengalaman streaming terbaik kepada penggunanya. 

"Tim Agora juga menawarkan dukungan yang tak tertandingi dengan perputaran yang cepat. Hal ini membantu kami menerapkan fungsi streaming langsung interaktif dengan cepat, dengan waktu pemasaran yang jauh lebih singkat," kata Chief Marketing Officer everywhere.id, Rizki Suluh Adi melalui keterangan resmi yang dikutip di Jakarta, Kamis (7/12).

Jaga kualitas streaming dengan AI

Ilustrasi Everywhere.id di Fasilitas Umum/Dok Everywhere.id

Sejak diluncurkan pada tahun 2019 kala masih menyandang brand Goplay, everywhere.id telah memperoleh posisi strategis di pasar dengan menarik perhatian komunitas lokal dan memberikan dukungan yang konsisten terhadap konten kreator video independen. 

Mengatasi tantangan dalam menjaga kualitas tinggi siaran langsung, everywhere.id memutuskan untuk mengadopsi solusi streaming langsung interaktif Agora. Agora memberikan solusi dengan latensi rendah, dukungan cakupan global, dan fitur luar biasa seperti AI Noise Suppression dan filter wajah dari FaceUnity. Tercatat, lebih dari 25.000 pembuat konten telah memanfaatkan platform live streaming ini. 

"Solusi streaming langsung interaktif Agora telah melampaui ekspektasi kami dalam hal kualitas dan keandalannya. Kami telah mampu mengukuhkan diri sebagai mitra live-streaming terpercaya bagi para pembuat konten dan penggemarnya di Indonesia," pungkas Rizki Suluh Adi.

Related Topics