
04 January 2022
Jakarta, FORTUNE - Nama WhatsApp Aero kembali merebak ke permukaan. Kabarnya, aplikasi itu punya fitur tambahan yang tak tersedia di platform resmi milik Meta. Bagaimana cara kerjanya?
Secara garis besar, WhatsApp Aero menggandakan aplikasi WhatsApp umum kemudian dibubuhi sejumlah fitur baru yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan penggunanya. Pertanyaannya, apakah itu aman untuk Anda gunakan?
Untuk mempelajari lebih lanjut tentang alat kustomisasi WhatsApp itu, mari simak rangkuman informasi dari Fortune Indonesia berikut.
Apa Itu WhatsApp Aero?
Melansir situs resmi Whatsaero, WA Aero merupakan alat untuk mengembangkan pengalaman pengguna berbasis kustomisasi. Mereka mengklaim bebas dari berbagai iklan, khususnya yang berpotensi membawa virus. Aplikasi itu didesain oleh pengembang lepas bernama pena Hazar Bozkurt yang berasal dari Turki.
Aplikasi duplikasi WhatsApp itu tersedia dalam berbagai bahasa, tetapi pengembang tak memperinci lebih lanjut menyoal itu. Selain itu, ada dua versi dari WA Aero: klasik dan modern.
Fitur WhatsApp Aero
Dari segi privasi, WhatsApp Aero mengklaim dapat menyembunyikan centang dua biru (tanda pesan sudah dibaca), centang dua tanda pesan terkirim, status online, jumlah orang yang melihat cerita WhatsApp Anda, tanda rekaman sudah didengar, tulisan ‘merekam’ dan ‘mengetik’, dan sebagainya.
Selain itu, ada pula fitur membalas otomatis serta penjadwalan pengiriman pesan. Dengan begitu, Anda bisa mengatur waktu membalas pesan kapan saja.
Bahkan, ada fitur ‘Anti-delete Messages’ dan ‘Anti-delete Status’ yang membuat pesan dan status teman yang dihapus tetap bisa terlihat oleh Anda. Mempercantik penampilan aplikasi sesuai selera pun bisa dilakukan.
Ada pula fitur mengunci ruang obrolan menggunakan kata sandi atau kunci berbasis sidik jari. Ditambah dengan fitur menyembunyikan media yang Anda kirim dari galeri.
WhatsApp Aero Apakah Aman?
Apakah aman menggunakan WhatsApp Aero atau aplikasi pihak ketiga sejenis, seperti GB WhatsApp atau WhatsApp Plus?
Meski memiliki segudang fitur yang tidak tersedia di WhatsApp versi Meta, WhatsApp Aero bukanlah aplikasi resmi. Pengembang pihak ketiga membuatnya tanpa izin WhatsApp, sehingga melanggar ketentuan layanannya. Bahkan, akun WhatsApp Anda berisiko terkena blokir oleh pengembang resminya.
“WhatsApp tak mendukung aplikasi pihak ketiga ini karena kami tak dapat memvalidasi praktik keamanannya,” tulis WhatsApp dalam laman pusat bantuannya. Nantinya, itu dapat berdampak negatif terhadap keamanan data dan perangkat yang Anda gunakan.