FINANCE

Bank Mandiri Perluas Aktivasi Livin di 3 Negara

Transaksi transfer valas melalui Livin' capai Rp37,2 miliar.

Bank Mandiri Perluas Aktivasi Livin di 3 NegaraBank Mandiri Perluas Aktivasi Livin di 3 Negara/Dok Bank Mandiri
21 August 2023

Jakarta, FORTUNE - Bank Mandiri gencar mendorong transaksi digital di luar negeri melalui Super App Livin’ by Mandiri yang diperuntukan kepada seluruh diaspora dan Pekerja Migran Indonesia (PMI). 

Hal itu diwujudkan dengan menyambangi 3 negara, yaitu Taiwan, Singapura dan Malaysia untuk mengenalkan fitur Livin’ Around the World. Kunjungan tersebut juga selaras dengan peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia. 

“Hal ini merupakan bagian dari komitmen Bank Mandiri untuk menghadirkan solusi finansial kepada masyarakat Indonesia sekaligus upaya kami untuk memberikan rasa aman, perlindungan dan memberi nilai tambah untuk mewujudkan kesejahteraaan PMI,” kata Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi melalui keterangan resmi di Jakarta, Senin (21/8).
 

Transaksi transfer valas melalui Livin'

Ilustrasi Layanan Livin by Mandiri/Dok Bank Mandiri

Dalam acara tersebut, Bank Mandiri juga mengenalkan fitur transfer valas di Livin’ by Mandiri untuk memudahkan PMI mengirim uang dari mancanegara ke Tanah Air ataupun sebaliknya. Bukan tanpa sebab, fitur yang diluncurkan pada awal tahun ini pun telah menjadi salah satu layanan yang paling banyak digunakan nasabah di luar negeri. 

Tercatat sejak 15 Februari hingga 10 Agustus 2023 ini, jumlah transfer valas melalui Livin’ by Mandiri sudah mencapai Rp 37,2 miliar dan lebih dari 20 ribu pengguna aktif, dengan tren yang terus menanjak. 

Tak cuma itu, sebagai upaya untuk lebih memanjakan nasabah, Bank Mandiri menghadirkan fitur pembukaan Rekening Valas dengan 10 pilihan mata uang asing.

20 ribu diaspora telah gunakan Livin'

Layanan Remitansi Bank Mandiri di Hong Kong/Dok Bank Mandiri

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.