Baca artikel Fortune IDN lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Ide Parcel Lebaran untuk Bisnis, Mari Coba!

Ramadan Hampers/Dok. Pullman

Jakarta, FORTUNE - Idulfitri membuka banyak peluang usaha, salah satunya bingkisan atau parcel. Menariknya, ada banyak ide parcel lebaran untuk bisnis di bulan ramadan ini. Ingin coba?

Permintaan atas parcel kerap meningkat setiap bulan ramadan dan momen lebaran. Banyak pihak yang memesannya secara khusus, lalu mereka kirimkan kepada orang-orang terkasih. Apalagi, semenjak pandemi melanda pada 2020 dan lebaran tak bisa dirayakan secara besar-besaran.

Dalam laporan JakPat bertajuk Welcoming 2023 Ramadan and Eid (2023), ada 36 persen dari total 1.034 responden yang berencana mengalokasikan dana khusus untuk membeli bingkisan tersebut.

Selain itu, yang terpenting, lebih dari 60 persen responden akan membeli parcel seharga Rp250.000 atau kurang dari itu.

Ini kesempatan emas untuk mencari pendapatan tambahan dengan berjualan paket bingkisan yang unik dan menarik. Jika tertarik, maka ini saatnya mencari ide parcel lebaran untuk bisnis, menyiapkan modal, lalu mengeksekusi rencananya.

Ide parcel lebaran untuk bisnis di bulan ramadan

Nastar Crumble Cake, Vong Kitchen Lebaran Hampers/Dok. Alila SCBD Jakarta

Berikut ini sejumlah ide parcel lebaran untuk bisnis. Apa saja ya?

  • Aneka kue kering

Parcel paling umum saat puasa dan lebaran adalah aneka kue kering, seperti nastar, kue keju, dan putri salju. Anda bisa membeli stoples di pasar, lalu membuat kue kering, dan menghiasnya dengan cantik. Lalu, tawarkan produk Anda kepada teman-teman atau keluarga. Sebab, survei JakPat menunjukkan, lebih dari 50 persen responden cenderung memesan bingkisan ramadan dan idulfitri dari bisnis milik teman atau keluarganya.

  • Keranjang atau wadah parcel

Yang kedua, Anda dapat mencoba menjual keranjang dari bahan rotan. Umumnya, parcel dikemas dengan wadah tersebut. Sebab, keranjang rotan ini bersifat multiguna sehingga penerimanya bisa memanfaatkannya untuk berbagai tujuan.

  • Gift in a jar

Selain menjual parcel berwadah keranjang, Anda juga bisa menawarkan bingkisan yang ditaruh di dalam stoples kaca bening. Isinya bisa beragam! Dari kue khas lebaran, aneka permen, berbagai produk perawatan kulit, ataupun berbagai jenis sabun dan bath bomb.

  • Parcel sembako yang dikustomisasi (DIY)

Influencer Aulion pernah mengirimkan parcel yang begitu unik: sembako dengan label kustomisasi. Tema utamanya ‘Super Rindu’. Di dalamnya ada mentega, hand sanitizer, biskuit, wafer, dan sebagainya.

Anda bisa mendesain sendiri desain yang menyerupai desain produk, tetapi copywriting dari produk itu diubah agar unik dan lucu. Contohnya, mentega ‘boyband’ (menyerupai merek Blue Band), hand sanitizer ‘novi’ (mirip dengan merek Nuvo), dan masih banyak lagi.

  • Scarf

Anda juga bisa berjualan parcel berisi scarf dan hijab. Ini cocok dengan momentum puasa dan lebaran. Jangan lupa kemas dengan menarik ya!

Itu dia beberapa ide parcel lebaran untuk bisnis. Mana yang ingin Anda eksekusi?

Share
Topics
Editorial Team
pingit aria mutiara fajrin
Tanayastri Dini
pingit aria mutiara fajrin
Editorpingit aria mutiara fajrin