FINANCE

Transaksi Naik 30% saat Ramadan, Artajasa Tingkatkan Keamanan

Terkoneksi dengan 98 bank, Artajasa perkuat keamanan.

Transaksi Naik 30% saat Ramadan, Artajasa Tingkatkan Keamananilustrasi ATM Setor Tarik Tunai (unsplash.com/Giovanni Gagliardi)
25 March 2024

Jakarta, FORTUNE - PT Artajasa Pembayaran Elektronis (Artajasa) sebagai penyedia infrastruktur sistem pembayaran mencatat peningkatan transaksi hingga 30 persen saat Ramadan dan lebaran bila dibandingkan dengan bulan biasanya. 

Presiden Direktur Artajasa, Armand Hermawan menjelaskan, peningkatan itu terjadi lantaran masifnya digitalisasi sistem pembayaran di masyarakat. 

"Transaksi saat Ramadan bisa naik 20 hingga 30 persen di bandingkan bulan sebelumnya. Karena sekarang kirim uang semua digital," kata Armand saat ditemui pada acara Buka Puasa Bersama Media di Hotel Shangri-La Jakarta, Senin (25/3). 

Pemilik jaringan ATM Bersama ini juga melakukan perluasan akses digital sistem pembayaran menuju level yang lebih tinggi. Hal ini sejalan dengan arahan Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo, yang menyoroti 3 tren digitalisasi di sektor keuangan, yaitu digitalisasi di sistem pembayaran, digitalisasi di perbankan juga industri keuangan serta digitalisasi melalui konektivitas cross-border payments.

Terkoneksi dengan 98 bank, Artajasa perkuat keamanan

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.